Bupati Bandung Instruksikan Percepatan dan Perluasan Digitalisasi

Jurnalis: Sungkara Anwar
Editor: Akhmad Sugriwa

3 Oktober 2023 10:18 3 Okt 2023 10:18

Thumbnail Bupati Bandung Instruksikan Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Watermark Ketik
Bupati Bandung Dadang Supriatna saat mengikutiRakornas TP2DD di Jakarta, Selasa (8/10/23).(Foto: Diskominfo)

KETIK, BANDUNG – Dalam upaya mempersiapkan Indonesia sebagai negara maju, Kementerian Keuangan RI mendorong para kepala daerah, agar melakukan akselerasi digitalisasi dalam mendukung perekonomian Indonesia. 

Demikian terungkap pada Rapat Koordinasi Nasional Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (Rakornas TP2DD) di Jakarta, Selasa (8/10/2023). 

Rakor bertema "Sinergi Nasional untuk Akselerasi Digitalisasi Daerah dalam Rangka Menuju Indonesia Maju" tersebut membawa isu penting dalam meningkatkan dan mempersiapkan fondasi Indonesia untuk menjadi negara dengan pendapatan tinggi, sebagai syarat agar Indonesia bisa disebut negara maju. Sebuah negara baru dapat dikategorikan sebagai negara maju jika pertumbuhan ekonominya berada di angka 6-7%.

Bupati Bandung, Dadang Supriatna yang hadir pada pertemuan tersebut menyatakan pihaknya telah melakukan langkah-langkah proaktif dalam mendukung akselerasi digitalisasi di Kabupaten Bandung.

Salah satunya membentuk Tim P2DD tingkat Kabupaten Bandung yang bertugas untuk memastikan pelaksanaan program dan kegiatan, agar sejalan dengan arahan terkait Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah (ETPD) termasuk menyiapkan kebutuhan infrastruktur digital dan SDM digital sebagai pengelolanya.

“Saya menginstruksikan kepada seluruh OPD (Organisasi Perangkat Daerah) di Kabupaten Bandung untuk segera merealisasikan dan mengimplementasikan percepatan dan perluasan digitalisasi. Ini adalah kewajiban kita untuk mendukung program-program yang ada di Kabupaten Bandung,” tandas Bupati Bandung.

Dalam Rakornas TP2DD, Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani menungkapkan Indonesia patut bersyukur karena di saat seluruh dunia mengalami resesi ekonomi, Indonesia dapat mempertahankan pertumbuhan ekonomi di angka 5%. 

Salah satu kunci sukses dalam menjaga pertumbuhan ekonomi menurutnya adalah pengembangan ekonomi digital dan infrastruktur digital yang kokoh.

“Alhamdulillah, Indonesia terus tumbuh secara konsisten 5% selama tujuh kwartal berturut-turut pada saat dunia sedang mengalami perlemahan yang sangat signifikan. Maka kondisi ekonomi Indonesia adalah sebuah prestasi dan saya berterima kasih kepada seluruh pimpinan daerah baik gubernur maupun kepala daerah yang hadir pada forum ini,” ucap Menteri Keuangan.

Sri Mulyani juga menjelaskan salah satu elemen yang bisa mendukung perekonomian Indonesia agar terus maju adalah pembangunan ekonomi digital dan infrastruktur digital. Maka, fokus pembangunan Indonesia, terutama APBN diprioritaskan untuk peningkatan di dua bidang tersebut.

“Infrastruktur digital hanya akan memberikan peningkatan produktivitas apabila ditunjang oleh kualitas SDM yang baik,” tandasnya.(*)

Tombol Google News

Tags:

BUPATI BANDUNG DADANG SUPRIATNA degitalisasi terknologi informasi