KETIK, KAIMANA – Dalam Apel Pengamanan Pilkada 2024 yang digelar di halaman Makodim 1804/Kaimana pada tanggal 20 Agustus 2023, Bupati Kaimana, Freddy Thie, menyampaikan pesan penting untuk menjaga kondusifitas daerah menjelang pesta demokrasi tahun depan.
Bupati Freddy mengakui bahwa pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2024 akan memicu berbagai dinamika politik, baik yang bersifat konstruktif maupun kontraproduktif. Ia pun menyampaikan apresiasi kepada Komandan Kodim 1804/Kaimana atas kesiapan pasukan dalam menghadapi Pilkada serentak.
"Besar harapan saya dalam proses pelaksanaan Pilkada nantinya semua pihak dapat meletakkan kepentingan daerah lebih tinggi dibandingkan kepentingan pribadi maupun kelompok," tegas Bupati Freddy.
Bupati Freddy menekankan bahwa menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat merupakan hal yang sangat penting, terutama menjelang Pilkada. Kehidupan sosial kemasyarakatan yang telah dibangun selama ini tidak boleh tercoreng oleh kepentingan sesaat.
Bupati Freddy Thie saat foto bersama saat apel pengamanan Pilkada 2024 di Makodim 1804/Kaimana (Foto: Humas Pemkab Kaimana)
"Kaimana adalah rumah kita bersama, siapa pun dia, dari mana asalnya, apa jabatanya, tetap harus punya satu tujuan menjaga rumah kita bersama ini selalu nyaman, aman dan damai," jelas Bupati Freddy.
Di akhir sambutannya, Bupati Freddy menyampaikan ucapan terima kasih kepada TNI-Polri atas dedikasi dan peran aktif mereka dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia di Kabupaten Kaimana.
"Keterlibatan TNI-Polri dalam menyukseskan perayaan kemerdekaan Republik Indonesia di Kabupaten Kaimana ini menjadi bukti bahwa TNI-Polri memiliki kecintaan yang luar biasa terhadap kota 1001 senja ini. Semoga hal ini terus berlangsung dan menjadi catatan sejarah bagi Kabupaten Kaimana tercinta," tutupnya.
Arahan Bupati Freddy Thie ini menjadi pengingat bagi seluruh elemen masyarakat di Kabupaten Kaimana untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban, serta mengedepankan kepentingan bersama demi terciptanya Pilkada yang damai, aman, dan demokratis.(*)