Hasil FP3 GP Jerman, Raja Trek Basah Mario Aji Tembus Posisi Kedua

Jurnalis: M. Rifat
Editor: Naufal Ardiansyah

17 Juni 2023 08:49 17 Jun 2023 08:49

Thumbnail Hasil FP3 GP Jerman, Raja Trek Basah Mario Aji Tembus Posisi Kedua Watermark Ketik
Mario Aji saat memimpin FP3 GP Jerman, Sabtu (18/6/2023). (Foto: Tangkapan layar MotoGP.com)

KETIK, JAKARTA – Kedigdayaan pembalap Moto3 Indonesia Mario Aji di lintasan basah berlanjut. Usai membukukan catatan waktu terbaik keempat di latihan bebas kedua (FP2) GP Jerman pada Jumat (16/6/2023), Sabtu siang (17/6/2023) pada sesi FP3 dia makin on fire dengan mampu menduduki posisi kedua!

Pembalap asal Magetan Jawa Timur tersebut mendapatkan itu usai membukukan catatan waktu 1 menit 41,209 detik.

Hanya kalah cepat dari catatan waktu yang dibukukan pembalap Spanyol Xavier Artigas yakni 1 menit 40,923 detik.

Hasil FP2 dan FP3 ini makin membuktikan nyali besar sekaligus skill Mario Aji saat kondisi lintasan basah memang jempolan. 

Meski demikian, dari catatan waktu kombinasi Mario Aji masih harus mengikuti babak kualifikasi pertama (Q1) yang berlangsung pada 17.50 WIB (17/6/2023).

Jika mampu menembus posisi empat besar, Mario Aja bakal lolos ke Q2 untuk berebut posisi pole position di sesi itu. 

Hasil Q2 akan menentukan posisi start pada balapan besok pukul 16.00 wib. Prediksi cuaca di sekitar sirkuit Sachsenring masih akan diguyur hujan sepanjang Sabtu ini. Namun, pada hari balapan Minggu cuaca diprediksi cerah.

Mario Aji didukung penuh oleh Kabaharkam Polri Komjen Pol Fadil Imran yang merupakan Bapak Asuh Mario Aji. Mario juga disponsori oleh BRI, Scarlett, dan KYT. 

(*)

Tombol Google News

Tags:

Mario Aji Moto3 MotoGP