Jangan Salah Pilih! Ini Daftar Calon Anggota DPRD Kota Malang 2024

Jurnalis: Lutfia Indah
Editor: Mustopa

21 Agustus 2023 09:36 21 Agt 2023 09:36

Thumbnail Jangan Salah Pilih! Ini Daftar Calon Anggota DPRD Kota Malang 2024 Watermark Ketik
Ilustrasi pemilihan umum (foto: freepik)

KETIK, MALANG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Malang telah mengeluarkan daftar calon sementara (DCS) Anggota DPRD Kota Malang untuk Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Terapat 18 partai politik yang telah ditetapkan oleh KPU Kota Malang untuk menjadi peserta Pemilu.

Partai-partai tersebut di antaranya, Partai Nasdem, Hanura, PKS, PAN, Golkar, Gerindra, PPP, PDI-P, Demokrat, Perindo, PKN, Partai Buruh. Partai lainnya meliputi, Partai Garuda, PBB, PSI, Gelora Indonesia, dan Partai Ummat.

Supaya tak salah pilih, warga Kota Malang perlu meluangkan waktu untuk mengenal calon-calon tersebut dengan baik. Untuk menentukan pilihan, jangan sampai ragu mempelajari segala rekam jejak masing-masing calon.

Selain itu juga mempelajari visi misi baik dari calon maupun partai pengusung. Bacalah dengan saksama visi misi tersebut dan pertimbangkan program yang diusulkan. Masyarakat dapat menilai apakah program tersebut sesuai dengan kebutuhan dan aspirasi dari warga Kota Malang.

Pelaksanaan Pemilu 2024 tinggal menghitung bulan. Mulai dari sekarang, tak ada salahnya untuk mulai mengenal nama-nama calon anggota DPRD Kota Malang.

Jangan khawatir, berikut adalah link untuk mengetahui DCT Anggota DPRD Kota Malang yang telah ditetapkan oleh KPU Kota Malang. Daftar Calon DPRD Kota Malang

Tombol Google News

Tags:

DCT Kota Malang Daftar Calon DPRD Kota Malang Calon Anggota DPRD Kota Malang pemilu 2024 Kota Malang KPU Kota Malang Link Download Download Daftar Calon Anggota DPRD Kota Malang