Penguatan Kerja Sama Media, UIN KHAS Jember Ajak Tinjau Lokasi Kampus II

Jurnalis: Fenna Nurul
Editor: Marno

7 Mei 2023 23:15 7 Mei 2023 23:15

Thumbnail Penguatan Kerja Sama Media, UIN KHAS Jember Ajak Tinjau Lokasi Kampus II Watermark Ketik
Awak media kerja sama UIN KHAS Jember meninjau lahan KHDTK bakal kampus II di Lumajang, Minggu (7/5/2023) (Foto: Humas UIN KHAS Jember)

KETIK, JEMBER – Untuk mempererat kerja sama antara media dengan Universitas Islam Negeri Jember Kiai Haji Achmad Siddiq (UIN KHAS), diadakan acara yang bertajuk Penguatan Kerja Sama Media.

Acara tersebut dihadiri oleh beberapa perwakilan media yang telah bekerjasama sekaligus mensosialisasikan pendirian Kampus II UIN KHAS Jember di Kecamatan Senduro, Lumajang.

Kegiatan penguatan media tersebut digelar pada Sabtu (6/5/2023) sampai Minggu (7/5/2023) di Bumi Perkemahan Glagaharum, Desa Kandang Tepus, Senduro, Lumajang yang lokasinya berdekatan dengan Kawasan Hutan Dengan Tujuan Khusus (KHDTK) UIN KHAS Jember.

UIN KHAS yang diwakili oleh bagian Pusat Data dan Informasi Kelembagaan mengajak perwakilan media melihat lokasi bakal Kampus II. Lokasi itu adalah tempat UIN KHAS mendapatkan hak kelola seluas 100 hektar kawasan hutan yang diberikan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.

Wakil Rektor 3 Hefni Zein mengatakan jika reputasi performa dari perguruan tinggi ditentukan oleh intensitas, kualitas dan sustainable dengan pihak terkait. “Agar eksistensi itu memberikan manfaat kepada masyarakat,” ujarnya saat memberikan sambutan melalui seluler.

Dalam hal ini khususnya menggandeng media untuk menyebarkan, mensosialisasikan dan mengedukasi masyarakat luas mengenai inovasi dan pergerakan dari UIN KHAS Jember.

Foto Jalin silaturahmi dan ramah tamah dalam rangka penguatan kerjasama media UIN KHAS Jember, Sabtu (6/5/2023) (Foto: Fenna/Ketik.co.id)Jalin silaturahmi dan ramah tamah dalam rangka penguatan kerja sama media UIN KHAS Jember, Sabtu (6/5/2023) (Foto: Fenna/Ketik.co.id)

Ia juga menambahkan agar penguatan kerja sama media tetap menganut lima asas. “Disingkat pada kata ‘Speed’, yaitu sinergy, profesional, empowering, efisien, dan digitalisasi,” imbuhnya.

Yang dimaksud dengan sinergitas adalah dalam kesamaan volume dan semangat, profesional sebagai wujud simbiosis mutualisme.

Selanjutnya, empowering atau pemberdayaan publik, efisien yang menjadi pertaruhan media untuk acuan masyarakat mendapatkan informasi penting. Dan terakhir digital.

Harapannya penguatan kerja sama media ini dapat membuahkan hasil atas kebermanfaatan masyarakat luas di Indonesia. “Jember untuk dunia,” tutupnya.(*)

Tombol Google News

Tags:

UIN KHAS Jember Kampus 2 Lumajang Senduro