Polsek Grujugan Evakuasi Kakek yang Viral Tidur di Gubuk Hutan Pinus

Jurnalis: Ari Pangistu
Editor: Muhammad Faizin

4 Januari 2024 13:30 4 Jan 2024 13:30

Thumbnail Polsek Grujugan Evakuasi Kakek yang Viral Tidur di Gubuk Hutan Pinus Watermark Ketik
Anggota Polsek Grujugan saat membujuk Kakek Pin agar mau dievakuasi (Humas Polres Bondowoso for ketik.co.id)

KETIK, BONDOWOSO – Seorang kakek yang tidur di Hutan Pinus, Perhutani, di Desa Taman, Kecamatan Grujugan, viral di media sosial. 

Kakek yang mengaku berasal dari Desa Cumedak, Kecamatan Sumber Jambe, Kabupaten Jember itu, viral lantaran sebatang kara tidur di sebuah gubuk plastik buatannya berukura  sekitar 1x2 meter. Beralaskan banner, dan mengaku bahwa ia makan dari belas kasihan orang-orang. 

Mengetahui ini, anggota Polsek Grujugan turun langsung menemui kakek tersebut.

Saat didatangi anggota Polsek Grujugan dan warga, didapati, kakek berjanggut itu tengah tidur di gubuk berdindingkan plastik. 

Saat didatangi Bhabintrantibmas Desa Grujugan Kidul Aipda Wiwid Yudi Widiansyah, dan Bripka Miftahul Hamzah, kakek tersebut mengaku bernama Slamet Mudiyono. 

"Ngakunya bernama Slamet Mudiyono atau Pak Pin," katanya. 

Ia menjelaskan, pihaknya pun membujuk kakek tersebut agar mau diajak ke Polsek. Untuk bisa beristirahat di tempat yang lebih hangat dan layak. 

"Setelah mau dibujuk, langsung kami rawat. Kami mandikan, kamu ganti bajunya. Dan menginap semalam di kantor kami," katanya. 

AKP Ahmad Purwanto, Kapolsek Grujugan menambahkan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Dinas Sosial dan pihak pemerintah desa setempat untuk mencari jalan keluarnya. 

"Kami koordinasi untuk membawa kakek tersebut ke panti jumpo agar bisa mendapatkan perawatan," pungkasnya. (*) 

Tombol Google News

Tags:

Bondowoso viral Polsek Grujugan Viral kakek tidur di hutan Dinas Sosial Bondowoso Gubuk Hutan Pinus