Seniman Ludruk Cak Kartolo Dapat Penghargaan dari Gubernur Khofifah

Jurnalis: Mustopa
Editor: Naufal Ardiansyah

17 Agustus 2023 05:48 17 Agt 2023 05:48

Thumbnail Seniman Ludruk Cak Kartolo Dapat Penghargaan dari Gubernur Khofifah Watermark Ketik
Cak Kartolo menunjukkan penghargaan yang diberikan Gubernur Khofifah. (Foto: Mustopa/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Seniman ludruk asal Pasuruan, Cak Kartono mendapat penghargaan Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa. Penghargaan diberikan usai Upacara Kemerdekaan di Gedung Negara Grahadi, Kamis (17/8/2023).

Penghargaan yang diberikan kepada Cak Kartolo adalah Lencana Jer Basuki Mawa Beya Perak. Penghargaan diberikan atas kontribusinya sebagai patron seniman Jawa Timur.

Cak Kartolo tidak menyangka bisa mendapat penghargaan dari Gubernur Khofifah. Dia mengaku baru dihubungi sehari sebelumnya untuk datang ke Gedung Negara Grahadi.

"Saya enggak mengira tadi malam ada telepon disuruh ke Grahadi," ungkap Cak Kartolo ditemui usai menerima penghargaan.

Seniman 76 tahun tersebut menyampaikan harapannya terkait masa depan seni ludruk di Indonesia khususnya Jawa Timur. Ia berharap seniman ludruk diberikan tempat.

Cak Kartolo juga memberikan pesan kepada generasi muda agar ikut memajukan seni ludruk."Semua anak muda di bidang Seni yang sungguh-sungguh, tontonan menjadi tuntunan," tegas Cak Kartolo. (*)

Tombol Google News

Tags:

Cak Kartolo penghargaan Gubernur Khofifah HUT KE-78 RI Khofifah Indar Parawansa Gubernur Jatim