KETIK, SURABAYA – Calon Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak bertemu dengan relawan Barisan Gus dan Santri (Bagus), Senin malam, 30 September 2024.
Di kesempatan itu, relawan tersebut baru saja mendirikan posko pemenangan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elistianto Dardak. Menariknya, lokasi posko tepat di depan kantor DPW PKB Jatim sekaligus dekat dengan posko pemenangan Tri Rismaharini dan Gus Hans.
Pendirian posko ini sebagai salah satu langkah awal relawan tersebut untuk membantu Khofifah-Emil memperoleh banyak suara di Pilgub Jatim 2024.
Dalam pertemuan itu, Emil disambut tabuhan rebana serta tarian serta disambut barisan gus dan santri yang sudah berjajar. Dalam peresmian posko itu, Emil mengingatkan kepada relawan untuk tidak terlena dengan hasil survey.
"Kita harus terus berkerja untuk menjelaskan kepada masyarakat tentang program kerja dari pasangan Khofifah Emil," ucap Emil saat diwawancarai media, Senin, 30 September 2024.
Emil menjelaskan meskipun unggul di berbagai lembaga survey, dirinya dan Khofifah terus melakukan kampanye. "Tapi ingat, pada akhirnya Allah SWT yang membolak-balikan hati. Maka kita harus terus menyapa masyarakat dan terus berjuang," ucap mantan Bupati Trenggalek itu.
Saat tiba di gedung astranawa Emil Dardak disambut para gus dan santri, Senin, 30 September 2024. (Foto: Khaesar/Ketik.co.id)
Emil menyebut gedung astranawa yang dijadikan posko Bagus tersebut sangat istimewa. Banyak kenangan indah di dalamnya. Ia mengaku pernah bekerja sama dengan dua tokoh hebat Nahdlatul Ulama (NU) di museum ini. Keduanya adalah KH Romo Salahudin Wahid dan Cak Anam.
Itu terjadi saat mereka berjuang dalam Pilgub Jatim 2018. "Tempat ini istimewa. Ada dua tokoh yang kini sudah tidak bersama kita. Ada (Almarhum) KH Romo Salahudin Wahid dan Cak Anam. Saya punya memori indah dengan keduanya," ujarnya.
Wagub Jatim periode 2019 - 2024 ini berharap, posko pemenangan di komplek Museum NU ini bisa menjadi semangat dalam mengarungi perhelatan Pilgub Jatim 2024. Ia berharap ada tuah yang dapat mengantarkan kemenangan nantinya.
"Suatu kebanggan dan saya bersyukur bisa terus berjuang dengan Barisan Gus dan Santri dari posko ini," katanya.
Pasangan Khofifah-Emil mendapatkan nomor urut 2. Duet ini di Pilgub Jatim kali ini menghadapi dua paslon lain yakni Luluk Nur Hamidah - Lukmanul Khakim yang merupakan paslon nomor urut 1 dan Tri Rismaharini - Zahrul Azhar Asumta nomor urut 3. (*)