Wow! Ahli Medis Jepang Temukan Metode Turunkan Berat Badan

Jurnalis: Arief
Editor: M. Rifat

5 Juni 2023 17:10 5 Jun 2023 17:10

Thumbnail Wow! Ahli Medis Jepang Temukan Metode Turunkan Berat Badan Watermark Ketik
Akupunktur bisa menurunkan berat badan yang cukup efektif. (Foto: Katherine Hanlon/Unsplash)

KETIK, JAKARTA – Banyak cara untuk menurunkan berat badan. Misalnya berolah raga, menjaga konsumsi makanan sehat dan rutin mengonsultasikan diet ke dokter. Ada satu cara lain yang sudah dilakukan ahli medis di Tiongkok ratusan tahun silam. Jawabnya akupunktur!

Metode tusuk jarum ini baru saja dibahas dalam European Congress on Obesity di Dublin, Irlandia 30 Mei lalu. Pada kongres itu diperkenalkan akupunktur auricular bisa menjadi solusi untuk menurunkan berat badan.

Seorang dokter yang juga peneliti asal Jepang Takahiro Fujimoto menemukan berat badan bisa diturunkan melalui tusuk jarum atau akupunktur. Cukup mengejutkan apa yang telah ia presentasikan.

Fujimoto menyatakan akupunktur di telinga membantu mengekang keinginan makan, mengurangi berat badan, menurunkan indeks massa tubuh (BMI), dan mengurangi lemak tubuh.

Metode inovatif ini tidak lazim dari akupunktur konvensional, yang menggunakan jarum intradermal dan memerlukan ahli berpengalaman. Sebaliknya, akupunktur telinga untuk modalitas penurunan berat badan menggunakan manik-manik kecil yang ditempelkan pada enam titik di telinga bagian luar. Sementara telinga luar mencerminkan seluruh bagian tubuh.

Fujimoto merilis artikel melalui American Association for the Advancement of Science bahwa enam poin ini merangsang saraf dan organ yang mengatur nafsu makan, rasa kenyang, dan rasa lapar.

“Metode ini telah membantu penurunan berat badan selama lebih dari tiga dekade di Jepang,” kata Fujimoto dikutip dari The Healthy, (3/6/2023).

Jepang telah melakukan studi terhadap 81 pria, dengan rentang usia 21 hingga 78 tahun. Peserta masuk klasifikasi kelebihan berat badan atau obesitas dengan rata-rata indeks massa tubuh (IMB) 28,4 dan membawa lemak perut berbahaya tingkat tinggi.

Prosedur akupunktur telinga menggunakan manik-manik telinga logam berukuran 1,5 milimeter, ditempelkan pada enam titik khusus di telinga luar. Hasilnya mengejutkan.

Lemak di perut turun rata-rata dua poin, sedangkan IMB turun hampir tiga poin. Peserta memangkas rata-rata 10,4 sentimeter dari lingkar pinggang mereka dan menghilangkan 4 persen dari total lemak di tubuhnya.

Temuan Fujimoto menunjukkan bahwa menggabungkan akupunktur telinga dengan diet dan olahraga dapat menurunkan berat badan secara signifikan.(*)

Tombol Google News

Tags:

akupunktur diet tusuk jarum berat badan