Bupati Malang dan RSUD Kanjuruhan Raih Top BUMD Awards 2024

Jurnalis: Gumilang
Editor: Mustopa

21 Maret 2024 06:57 21 Mar 2024 06:57

Thumbnail Bupati Malang dan RSUD Kanjuruhan Raih Top BUMD Awards 2024 Watermark Ketik
Bupati Malang Sanusi dan RSUD Kanjuruhan ketika meraih penghargaan Top BUMD. (Foto: Prokopim Kabupaten Malang).

KETIK, MALANG – Penghargaan Top BUMD Awards 2024 berhasil diraih Pemerintah Kabupaten Malang. Pada ajang itu, Pemkab Malang berhasil memborong sebanyak 3 kategori penghargaan bergengsi 

Tiga kategori penghargaan yang diraih yakni Top Pembina BUMD diraih Bupati Malang Sanusi, Top BUMD Bintang didapatkan 5 RSUD Kanjuruhan dan Top RSUD diraih Plt Direktur RSUD Kanjuruhan dr Bobi Prabowo Sp.EM, KEC, M.Biomed.

Penghargaan itu diserahkan di Dian Ballroom, Hotel Raffles Jakarta, Rabu (20/3/2024). Plt Direktur RSUD Kanjuruhan dr Bobi Prabowo  mengatakan Top BUMD Awards ini merupakan ajang penghargaan nasional.

"Sebagai salah satu penerima penghargaan Top BUMD, tentunya kami dari RSUD Kanjuruhan telah mengikuti tahapan penilaian beberapa waktu yang lalu," ujar dr Bobby Prabowo dikutip melalui keterangan tertulis, Kamis, (21/4/2024).

Ia menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Malang dan semua pihak yang telah mendukung dalam pengembangan layanan kesehatan di RSUD Kanjuruhan.

"Ke depan kami semakin optimis dalam pelaksanaan transformasi kesehatan menuju malang makmur," kata mantan Direktur RSUD Iskak Tulungagung tersebut.

Menurutnya, penghargaan tersebut juga sekaligus untuk mendukung program dan kebijakan Kementerian Dalam Negeri. Karena sejalan dengan arah dan kebijakan pemerintah untuk mempercepat peningkatan kinerja BUMD dan pembangunan perekonomian di daerah.

"Melalui penghargaan ini, diharapkan BUMD dapat terus berprestasi dan berperan penting dalam pembangunan daerah serta perekonomian nasional. Termasuk mempercepat peningkatan kinerja BUMD dan pembangunan perekonomian di daerah khususnya Kabupaten Malang," urainya.

Sebagai informasi, dalam meraih penghargaan ini  RSUD Kanjuruhan terus melakukan pembenahan, berinovasi serta meningkatkan layanan kesehatan. Sebelumnya RSUD Kanjuruhan juga telah meresmikan berbagai pelayanan kesehatan canggih. (*)

Tombol Google News

Tags:

Bupati Malang Pemkab Malang Kabupaten Malang RSUD Kanjuruhan Top BUMD Awards