LinkQu dan Bank Sinarmas Jalin Kemitraan Strategis untuk Dorong Literasi Keuangan Digital

28 Februari 2025 15:00 28 Feb 2025 15:00

Thumbnail LinkQu dan Bank Sinarmas Jalin Kemitraan Strategis untuk Dorong Literasi Keuangan Digital Watermark Ketik
LinkQu kerjasama dengan Bank Sinarmas

KETIK, SURABAYA LinkQu terus memperluas jangkauan layanan dengan mencakup kerja sama strategis bersama berbagai lembaga keuangan dan perbankan. Hal ini sejalan dengan visi pemerintah dalam meningkatkan literasi keuangan digital di tahun 2025, PT Tri Usaha Berkat (TUB) melalui platform fintech andalannya

Mengawali tahun 2025, LinkQu resmi menggandeng Bank Sinarmas sebagai mitra strategis. Langkah ini diharapkan dapat memperbesar volume transaksi hingga mencapai puluhan miliar rupiah.

Dengan tambahan mitra bank, LinkQu semakin memperkuat posisinya sebagai penyedia layanan transaksi keuangan yang aman dan mudah diakses masyarakat.

“Bermitra dengan bank-bank ternama seperti Bank Sinarmas adalah bagian dari strategi LinkQu untuk terus memberikan layanan terbaik bagi pengguna. Melalui kolaborasi ini, pelanggan dapat lebih leluasa melakukan transaksi menggunakan Virtual Account dari Bank Sinarmas,” ujar Budi Santoso Asmadi, CEO LinkQu, dalam konferensi pers pada 17 Januari 2025.

Bank Sinarmas, sebagai salah satu institusi perbankan terkemuka di Indonesia, diyakini dapat mempercepat aksesibilitas layanan keuangan bagi para pengguna LinkQu. Dengan adanya sinergi ini, ekosistem transaksi digital menjadi lebih terintegrasi, praktis, dan aman.

“Kerja sama ini merupakan bentuk komitmen kami untuk mendukung kemudahan transaksi keuangan di era digital. Dengan semakin luasnya jangkauan layanan, pengguna dapat menikmati pengalaman bertransaksi yang lebih nyaman, kapan pun dan di mana pun,” tambah Budi.

Selain kemudahan dalam bertransaksi, LinkQu juga terus berinovasi untuk mendukung inklusi keuangan digital di Indonesia.

Dengan lebih dari 150 ribu pengguna yang mengakses layanan melalui Play Store dan App Store, serta volume transfer harian yang telah mencapai miliaran rupiah, LinkQu optimis dapat terus bertumbuh dan berkontribusi bagi perkembangan industri fintech nasional.

“Kami menargetkan lebih banyak kemitraan dengan bank dan lembaga keuangan lainnya sepanjang tahun 2025. Langkah ini akan semakin memperkuat posisi LinkQu dalam menghadirkan layanan transaksi keuangan yang andal dan terpercaya bagi masyarakat,” tutup Budi.

Dengan langkah strategis ini, LinkQu dan Bank Sinarmas menegaskan komitmennya dalam mendukung pertumbuhan literasi keuangan digital dan memperluas akses masyarakat terhadap layanan keuangan berbasis teknologi. (*)

Tombol Google News

Tags:

LinkQu PT Tri Usaha Berkat bank sinarmas