KETIK, BATU – Kejadian nahas menimpa seorang pengunjung Jawa Timur Park 1 di Kota Batu, Jawa Timur. Korban berstatus pelajar SMP itu terjatuh dari wahana permainan 360 derajat Pendulum di tempat wisata tersebut.
Korban yang merupakan warga Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang tersebut mengalami patah tulang pada kaki karena terpental dari wahana Pendulum.
Kasatreskrim Polres Batu AKP Rudi Kuswoyo membenarkan kejadian tersebut. Diungkapkannya, tiba-tiba sabuk pengaman yang dikenakan korban terlepas dan korban sempat terombang-ambing dengan berpegangan pada pengaman badan.
"Kemudian korban terlempar dari kursi wahana permainan 360 derajat Pendulum dan terjatuh ke bawah. Kejadian ini terjadi pada 8 April 2025 lalu," katanya Jumat, 18 April 2025.
Mengetahui kejadian tersebut, operator permainan seketika langsung menghentikan permainan. Kemudian korban dievakuasi menggunakan tandu ke Klinik Jatim Park 1 untuk mendapat pertolongan pertama.
Korban sempat dirujuk ke Rumah Sakit Baptis Kota Batu untuk penanganan lebih lanjut. Kemudian, korban kembali dirujuk ke RS Persada Husada Kota Malang atas permintaan keluarga korban.
"Kondisi korban dalam keadaan sadar, cidera betis kaki sebelah kanan (diduga patah tulang) dan telapak tangan sebelah kanan mengeluh sakit nyeri," jelasnya.
Menurut AKP Rudi, Jatim Park 2 telah menghentikan operasional pengunaan wahana Pendulum sampai dengan penyelidikan selesai. Tidak hanya itu, pihaknya juga memeriksa 6 orang saksi atas kejadian naas itu.
"Kami melakukan penyelidikan mendalam dengan memeriksa saksi-saksi lain untuk mencari apakah ada unsur kelalaian dalam kejadian ini," tegasnya. (*)