Penggantian Bianglala Alun-Alun Kota Batu Kembali Ditunda

20 April 2025 20:10 20 Apr 2025 20:10

Thumbnail Penggantian Bianglala Alun-Alun Kota Batu Kembali Ditunda Watermark Ketik
Bianglala di Alun Kota Batu. (Foto: Sholeh/Ketik.co.id)

KETIK, BATU – ‎Pemkot Batu akan mengganti wahana bianglala di Alun-Alun Kota Batu tahun 2026. Sebelumnya, wahana favorit pengunjung tersebut rencananya diganti tahun 2025.

‎Bianglala yang telah berhenti beroperasi sejak tahun 2022 tersebut perlu pembaruan dengan unit yang baru. Hal ini demi keamanan serta kenyamanan wisatawan.

‎“Karena efisiensi anggaran, proyek ini belum bisa dilaksanakan dalam waktu dekat. Dana dialihkan untuk program lain yang lebih mendesak,” ujar Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Batu, Dian Fachroni, Minggu 20 April 2025.

‎Pada awal tahun 2025, Ferry Wheels atau bianglala Alun-alun Kota Batu akan diganti baru oleh Pemkot Batu. Penggantian ini menggunakan dana APBD. Anggaran yang digelontorkan sebesar Rp7 miliar.

‎Anggaran tesebut disampaikan Pj Wali Kota Batu yang saat itu dipimpin Aries Agung Paewai.

‎"Penggantian wahana ini tidak dibatalkan, melainkan ditunda. Selain waktunya mepet, pembangunan bianglala baru juga harus melalui proses lelang aset untuk wahana lama terlebih dahulu,” tambahnya.

‎Menurutnya, Pemkot Batu memprioritaskan anggaran pada penanganan sampah dan proyek lingkungan lainnya.

Beberapa di antaranya adalah pembangunan Big Composter di TPA Tlekung, pembangunan rumah kompos di 24 titik untuk melayani 750–1.000 kepala keluarga, serta program sosialisasi gerakan pilah-olah sampah

‎"Anggaran tahun ini banyak dipangkas, khususnya di sektor infrastruktur. Dari sisi teknis maupun waktu, penggantian bianglala juga dianggap tidak memungkinkan dilakukan tahun ini," urainya.(*)

Tombol Google News

Tags:

Kota Batu Bianglala Alun Alun Kota Batu Dinas Lingkungan Hidup Kota Batu