Surabaya Diguyur Hujan Semalam, 30 Rumah Karangpilang Terendam Luapan Sungai

25 Februari 2025 16:54 25 Feb 2025 16:54

Thumbnail Surabaya Diguyur Hujan Semalam, 30 Rumah Karangpilang Terendam Luapan Sungai Watermark Ketik
Kepala BPBD Agus Hebi Djuniantoro meninjau secara langsung banjir di Karangpilang. (Foto: BPBD Surabaya)

KETIK, SURABAYA – Kemarin pada Senin 24 Februari 2025, Surabaya diguyur hujan dengan intensitas yang tinggi dari sore hingga malam hari. Hal tersebut menyebabkan sungai di sekitar kawasan Karangpilang meluap.

Sebanyak 30 rumah Jalan Raya Karangpilang, Gang Gelatik terendam air luapan sungai. Ketinggian air mencapai lutut orang dewasa atau sekitar 50 cm pada Selasa 25 Februari 2025.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Surabaya, Agus Hebi Djuniantoro, mengatakan bahwa banjir mulai terjadi sekitar pukul 06.00 WIB saat air sungai meluap dan menggenangi permukiman warga yang berada di bantaran sungai.

“Berdampak pada 30 rumah di RT 04, RW 02, dengan total 127 warga yang terdampak,” ujar Hebi.

Meskipun banjir terjadi, Hebi menjelaskan tidak ada masyarakat daerah ini yang mengungsi, masyarakat memilih bertahan di rumah masing-masing.

Namun, BPBD Kota Surabaya tetap menyiapkan Posko Siaga Bencana dan tempat pengungsian sementara di Aula Lantai 2 Panti Asuhan Muhammadiyah Karangpilang sebagai langkah antisipasi.

Selain itu, BPBD juga mengimbau warga untuk tetap waspada jika kondisi banjir semakin parah.

“Kita siapkan tempat pengungsian sementara dan memberikan bantuan berupa paket sembako bagi warga terdampak,” terangnya.

Sebagai informasi, intensitas hujan tinggi yang terjadi Senin 24 Februari 2025 membuat beberapa kawasan di Sidoarjo dan Surabaya banjir karena Sungai Brantas  meluap. (*)

Tombol Google News

Tags:

BPBD Surabaya Surabaya banjir sungai karangpilang karangpilang banjir Surabaya Kepala BPBD agus hebi djuniantoro