Kejar Layangan, Bocah 10 Tahun Meninggal Dunia Tersengat Listrik

17 April 2025 13:42 17 Apr 2025 13:42

Thumbnail Kejar Layangan, Bocah 10 Tahun Meninggal Dunia Tersengat Listrik Watermark Ketik
Anggota Polisi mengidentifikasi di lokasi kejadian korban bocah tersengat listrik, Rabu, 16 April 2025 (Foto: Humas Polres Pekalongan)

KETIK, PEKALONGAN – Seorang bocah berusia 10 tahun meninggal dunia usai tersengat listrik saat memegang tiang penyangga kabel jaringan internet di Desa Wonorejo, Kecamatan Wonopringgo Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah.

Kejadian itu terjadi pada Rabu, 16 April 2025. Kala itu korban bersama empat temannya menunggu layangan yang putus dan terjatuh ke tengah sawah.

Kasubsi Penmas Humas Polres Pekalongan Iptu Suwarti saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa itu. Saat ada layangan yang putus terbang mengarah ke arah sawah, korban sedang berada di jalan berusaha mengejarnya.

“Saat akan turun ke sawah, korban memegang tiang penyangga kabel jaringan internet yang berada di bahu jalan, kemudian korban terjatuh dan tergeletak," kata Iptu Suwarti kepada ketik.co.id, Kamis, 17 April 2025.

Saat bersamaan, kata dia, ada kurir ekspedisi melintas di lokasi dan langsung menolong korban. Korban yang sudah tidak sadarkan diri kemudian dibawa ke Rumah Sakit Ki Ageng Sedayu Wonopringgo.

“Setelah sampai di IGD, dokter jaga menyatakan jika korban sudah meninggal dunia,” terang Iptu Warti.

Sementara itu, petugas Inafis dari Polres Pekalongan yang melakukan identifikasi dan melakukan olah tempat kejadian perkara.

Atas kejadian ini, polisi berkoordinasi dengan PLN UPJ Kedungwuni dan Pemerintah Desa setempat guna mengantisipasi kejadian serupa.

"Setelah dilakukan pengecekan oleh pihak PLN UPJ Kedungwuni, ditemukan fakta bahwa sumber listrik yang mengalir di tiang penyangga jaringan internet tersebut bersumber dari lampu penerangan tenaga surya pengadaan dari pihak Desa Wonorejo," tuturnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

Tersengat listrik Bocah Tersengat Listrik Tiang Penyanggah Kabel Internet Wonopringgo Polres Pekalongan Berita Pekalongan