Bertemu Ketua DPD Golkar Kabupaten Malang, Puguh Wiji Pamungkas Bahas Pilkada

Jurnalis: Gumilang
Editor: Mustopa

13 Mei 2024 13:33 13 Mei 2024 13:33

Thumbnail Bertemu Ketua DPD Golkar Kabupaten Malang, Puguh Wiji Pamungkas Bahas Pilkada Watermark Ketik
Politisi PKS Puguh Wiji Pamungkas ketika bersama Ketua DPD Golkar Kabupaten Malang, Siadi, Senin, (13/5/2024). (Foto : dok NGG).

KETIK, MALANG – Politisi PKS sekaligus Presiden Nusantara Gilang Gemilang, Puguh Wiji Pamungkas bertemu dengan Ketua DPD Golkar Kabupaten Malang, Siadi, Senin (13/5/2024) pagi. Pertemuan kedua tokoh itu salah satunya membahas Pilkada.

Puguh Wiji Pamungkas bertemu Siadi di rumah pribadinya di Lawang, Kabupaten Malang. Dikonfirmasi mengenai hal itu, Puguh yang juga Owner RSU Wajak Husada membenarkan pertemuan dirinya dengan Siadi.

"Iya benar (Bertemu dengan Siadi). Silaturahmi syawal, lepas kangen dan bicara pilkada," ujar Puguh Wiji Pamungkas kepada media nasional Ketik.co.id. 

Disinggung mengenai pencalonan di Pilkada,  ia tidak menjelaskan secara gamblang. "Peluang untuk berpasangan dengan siapapun terbuka," kata ia.

Sedangkan terkait partai politik koalisi, ia menyebutkan kriteria yang diinginkan. "Peluang koalisi dengan siapapun yang memiliki kesamaan visi," jelasnya.

Kata Puguh, dirinya sudah akrab menjalin komunikasi dengan Ketua DPD Golkar Kabupaten Malang Siadi. "Sudah lama kenal. Kenal baik," imbuhnya.

Sebagai informasi, nama Puguh Wiji Pamungkas juga masuk dalam bursa Pilkada Kabupaten Malang.

Ia bersama beberapa nama lainnya berpeluang menjadi Cabup maupun Cawabup Malang. Beberapa nama yang muncul mulai petahana Bupati Malang Sanusi hingga politisi muda yang memiliki jam terbang tinggi Kresna Dewanata P.

Selain itu, ada beberapa nama lainnya yang  berpotensi maju Pilkada Kabupaten Malang yakni Hj Lathifah Shohib, Chusni Mubarok, H Gunawan Wibisono HS dan Unggul Nugroho.

Ketua PKS Kabupaten Malang Irfan Yulianto menambahkan, bahwa perjuangan PKS sebagai partai politik masih akan terus berlanjut di Pilkada Kabupaten Malang. 

"Pilkada sudah di depan mata, lebih dari 80 ribu suara PKS Kabupaten Malang di Pemilu RI kemarin, semoga bisa semakin mengokohkan kemanfaatan PKS untuk masyarakat Kabupaten Malang," terangnya.

Menurutnya, beberapa partai politik sudah melirik dan berniat menggandeng PKS untuk menjadi mitra koalisi dalam memenangkan Pilkada Kabupaten Malang. Kendati demikian, belum disebutkan beberapa parpol tersebut. (*)

Tombol Google News

Tags:

PKS Golkar Kabupaten Malang Kabupaten Malang pilkada Pilkada Kabupaten Malang Puguh Wiji Pamungkas Pilbup