Diduga Korsleting Listrik, Rumah Kos di Jalan Dupak Timur IV Hangus Terbakar

Jurnalis: Moch Khaesar
Editor: Mustopa

16 Januari 2024 06:48 16 Jan 2024 06:48

Thumbnail Diduga Korsleting Listrik, Rumah Kos di Jalan Dupak Timur IV Hangus Terbakar Watermark Ketik
Petugas Pemadam Kebakaran sedang memadamkan api yang membakar rumah kos di Jalan Dupak Timur IV, Selasa (16/1/2024). (Foto: BPBD Surabaya)

KETIK, SURABAYA – Rumah kos mili Hotib di Jalan Dupak Timur IV hangus terbakar. Kebakaran diduga karena adanya korsleting listrik dari salah satu kamar kos.

Sebanyak 15 unit mobil pemadam kebakaran diterjunkan untuk memadamkan api. Namun kondisi jalan yang sempit membuat mobil pemadam kesulitan untuk mencapai titik kebakaran.

Kondisi bangunan yang mudah terbakar juga membuat api cepat membesar.

"Kami sempat kesusahan karena lokasi kebakaran di perkampungan padat penduduk, jadi mobil kesusuahan untuk masuk dan memadamkan api," jelas Kabid Darlog BPBD Kota Surabaya Buyung Hidayat, Selasa (16/1/2024).

Kebakaran terjadi sekitar pukul 08.56 WIB, saat itu salah satu penghuni kos bernama Siti sedang memasak di lantai 2. Siti melihat adanya asap yang mengepul dari dalam salah satu kamar kos.

Saat itu, Siti langsung meminta tolong masyarakat sekitar dan menghubungi panggilan darurat 112. Petugas pemadam kebakaran kemudian menerjunkan sekitar 15 unit mobil pemadam.

Api baru bisa dipadamkan kurang lebih satu setengah jam. Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini, namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

"Diduga awal mula api dari kamar kos yang sudah lama kosong," beber Buyung. (*)

Tombol Google News

Tags:

BPBD Surabaya Kebakaran di Surabaya Rumah Kos Terbakar Surabaya