Resto Hotel GM253 Jember Kebakaran, Api Berasal dari Dapur

Jurnalis: Fenna Nurul
Editor: Muhammad Faizin

27 November 2023 10:20 27 Nov 2023 10:20

Thumbnail Resto Hotel GM253 Jember Kebakaran, Api Berasal dari Dapur Watermark Ketik
Puing-puing Resto Hotel GM253 usai api berhasil dipadamkan (27/11/2023) (Foto: Fenna/Ketik.co.id)

KETIK, JEMBER – Restoran Hotel GM253 yang terletak di Jalan Gajah Mada, Kelurahan Kaliwates, Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember mengalami kebakaran sekitar pukul 14.50 WIB pada Senin (27/11/2023).

Sumber api di lokasi kebakaran diduga berasal dari restoran hotel. Dua unit mobil Pemadam Kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api yang semakin cepat menyebar. 

Menurut Kepala UPT Damkar Kabupaten Jember, Ahmad Sidiq, sebanyak 25 personil dikerahkan. Sekitar pukul 16.00 api berhasil dipadamkan. 

Foto Api menyala dari dalam dapur Resto Hotel GM253 Jember (27/11/2023) (Foto: Fenna/Ketik.co.id)Api menyala dari dalam dapur Resto Hotel GM253 Jember (27/11/2023) (Foto: Fenna/Ketik.co.id)

"Saat ini sedang proses pendinginan agar api tidak kembali merambat ke bangunan lain," katanya saat dikonfirmasi di tempat kejadian perkara. Meskipun sedang turun hujan, petugas Damkar tetap menyemprotkan air di puing-puing bekas restoran yang terbakar.

Ditanya soal penyebab kebakaran, pihaknya belum bisa memastikan dengan tepat darimana. "Api datangnya dari dapur, mungkin bisa jadi dari kebocoran gas. Penyebab pastinya belum tau tunggu proses pemadaman selesai, nanti ya kita rilis," ujar Sidiq. 

Atas kejadian ini tidak ada korban luka-luka baik dari petugas maupun tamu-tamu hotel dan resto. Hingga berita ini ditulis, Damkar belum juga memastikan jumlah kerugian atas kejadian. "Total kerugian belum ya," tutupnya.(*)

Tombol Google News

Tags:

kebakaran Hotel & Resto GM253 Jember sumber api dari dapur