Ribuan Kupon Makan Gratis Dibagikan dalam HUT ke-22 Kota Batu

Jurnalis: Sholeh
Editor: Mustopa

17 Oktober 2023 10:46 17 Okt 2023 10:46

Thumbnail Ribuan Kupon Makan Gratis Dibagikan dalam HUT ke-22 Kota Batu Watermark Ketik
Masyarakat sedang menikmati kuliner dari kupon yang dibagikan Pemkot Batu dalam upacara HUT ke 22 Kota Batu, Selasa (17/10/2023). (Foto: Sholeh/ketik.co.id)

KETIK, BATU – Selain menyuguhkan penampilan menarik dalam upacara HUT ke 22, Pemkot Batu juga menyiapkan 2.200 kupon makan gratis usai upacara. Kupon tersebut bisa dimanfaatkan untuk makan di warung manapun di Pasar Induk Among Tani. 

Pj Wali Kota Batu mengatakan, untuk mendapatkan kupon tersebut masyarakat harus membuka media sosial Pemkot Batu. Kemudian menscan barcode untuk registrasi, setelah itu mereka mendapatkan konfirmasi untuk ditukar dengan kupon. 

"2.200 ini sesuai dengan angka HUT Kota Batu yakni 22. Hal ini sekaligus untuk lebih mengenalkan kepada masyarakat bahwa di lantai tiga Pasar Induk Among Tani ada pusat kuliner," katanya, Selasa (17/10/2023).

Selain itu, Aries mengungkapkan harapannya pasar Induk Among Tani semakin dikenal oleh masyarakat dan juga wisatawan dengan menggelar upacara di sana. Menurutnya, Pasar Induk Among Tani merupakan Ikon baru Kota Batu. 

"Dalam momen kali ini, kami mewajibkan ASN Kota Batu untuk berbelanja di Pasar Induk Among Tani. Tidak hanya kali ini saja. Tetapi setiap tanggal 17 setiap bulan," urainya.

Sementara, Samsul Arifin warga Bumiaji Kota Batu mengapresiasi upaya Pemkot Batu menjadikan Pasar Induk Among Tani sebagai tempat upacara. Dia berharap, pasar tersebut semakin ramai sehingga para pedagang betah untuk berjualan. 

"Apalagi dengan adanya makan gratis ini. Kita jadi semakin tahu banyak ragam kuliner di pasar induk Among Tani ini," terangnya.(*)

Tombol Google News

Tags:

HUT ke 22 Kota Batu Kota Batu Pasar Induk Among Tani