Setelah AKD, Kini Madas Dukung Jayus Salam Maju Jadi Calon Wakil Bupati Bangkalan

Jurnalis: Ismail Hasyim
Editor: M. Rifat

31 Maret 2024 01:08 31 Mar 2024 01:08

Thumbnail Setelah AKD, Kini Madas Dukung Jayus Salam Maju Jadi Calon Wakil Bupati Bangkalan Watermark Ketik
Madas deklarasi dukung Jayus Salam maju pilkada Bangkalan (30/3/2024). (Foto. Ismail Hs. Ketik.co.id

KETIK, BANGKALAN – Dukungan terhadap Jayus Salam Kepala Desa Aeng Taber maju sebagai wakil bupati bangkalan di pilkada yang akan datang terus berdatangan.

Setelah Aliansi Kepala Desa (AKD), dukungan datang dari organisasi kemasyarakat Madura Asli (Madas).

Ketua DPC Madas Bangkalan H. Nurul Huda dalam sambutannya menyampaikan dukungan DPC Madas pada Jayus Salam berangkat dari latar belakang yang sama, yaitu mantan aktivis pergerakan, seorang organisatoris yang handal dan memiliki pengalaman dalam pemerintahan.

“Saya menilai bapak Jayus Salam ini memiliki pengalaman yang cukup, baik di bidang pemerintahan maupun bidang lainnya, kami yakin beliau mampu menciptakan Bangkalan yang lebih baik dan membawa masyarakat lebih maju dan sejahtera,” jelasnya.

Nurul Huda juga mengatakan sudah saatnya Bangkalan dipimpin dari kalangan nasionalis yang mempunyai kepedulian dan komitmen yang kuat pada kemajuan kabupaten bangkalan, terutama pada peningkatan ekonomi masyarakat.

"Bangkalan membutuhkan pemimpin yang bisa mengakomodir, mau mendegarkan aspirasi masyarakat dan menjadikan generasi muda sebagai mitra yang baik," ucapnya.

Sementara Jayus Salam merasa tersanjung dan terharu atas bermunculannya dukungan pada dirinya untuk maju sebagai calon wakil bupati bangkalan 2024-2029.

Hal ini akan menjadi semangat dan motivasi baru bagi dirinya untuk terus membangun komunikasi dengan seluruh elemen yang ada di Bangkalan.

Satu hal yang perlu ditekankan menurut Jayus, bahwa pencalonan dirinya ini bukan semata untuk kepentingan pribadi atau kepentingan kelompok maupun golongan.

“Jika memang nanti ditakdirkan terpilih, tolong ingatkan, kalau lalai atau abai pada komitmen saya, yang jelas kepentingan masyarakat bangkalan harus didahulukan," tambah pria yang menjabat sebagai sekretaris AKD ini. 

Rencana pencalonan Jayus Salam dari unsur kepala desa mendapatkan dukungan penuh dari seluruh pengurus dan anggota AKD Bangkalan. Hal ini diungkapkan oleh M. Makmur wakil ketua AKD bangkalan usai acara deklarasi di rumah makan suramadu, Sabtu (30/03/2024).

"Selama ini setiap ada momen politik, kepala desa selalu menjadi obyek dari kepentingan politik itu sendiri, kades tak ubahnya sebagai pendorong mobil mogok, setelah hidup ditinggal begitu saja, diingat lagi ketika dibutuhkan kembali," ucap M. Makmur wakil ketua AKD Bangkalan.

Bukan hal yang berlebihan jika pihaknya ikut mendukung calon yang berlatar belakang kepala desa untuk maju sebagai wakil bupati di pilkada bangkalan yang akan datang, dengan harapan jika terpilih nanti, mereka memiliki perwakilan yang dapat memfasilitasi aspirasinya ditingkat kabupaten. (*).

Tombol Google News

Tags:

Deklarasi calon wakil bupati DPC Madas Bangkalan