KETIK, SURABAYA – Kompetisi Liga Inggris mempertemukan Bournemouth vs Manchester United, Minggu, 27 April 2025 malam berakhir imbang 1-1.
Pertandingan yang berlangsung di Vitality Stadium berlangsung seru. Manchester United walaupun bertindak sebagai tim tamu, ingin mencetak gol terlebih dahulu.
Serangan pertama Setan Merah bermula dari Kobbie Maino yang berhasil lolos dari kawalan pemain tuan rumah dan melakukan tendangan keras ke gawang. Bola masih bisa diantisipasi Kepa Arrizabalaga.
Enam menit kemudian, giliran Alejandro Garnacho yang melepaskan tembakan dari sisi kanan. Tembakan keras pemain Argentina itu masih melebar ke kiri gawang.
Asyik menekan, membuat Manchester United lengah. Bournemouth justru yang berhasil membobol gawang Onana menit 23. Aktor pencetak gol Bournemouth adalah Antoine Semenyo.
Tertinggal 1-0, membuat Manchester United semakin intens melakukan serangan. Percobaan dilakukan lagi oleh Garnacho yang lolos jebakan offside menit 38.
Garnacho melakukan percobaan dari jarak jauh untuk menyamakan kedudukan. Sayang, tembakannya masih bisa dijangkau Kepa. Ia menepis bola tersebut.
Hingga babak pertama berakhir skor masih 1-0 untuk kemenangan Bournemouth. Di babak kedua, MU langsung menerapkan permainan intensif.
Kejadian serupa pada babak pertama kembali terjadi. Bournemouth hampir menggandakan kedudukan pada menit 60, melalui tembakan Dango Outtara. Bola sepakannya masih membentur gawang Onana.
Angin keberuntungan akhirnya mulai berpihak kepada Setan Merah. Menit ke-70, pemain Bournemouth Evanilson mendapat kartu merah usai menekel Noussair Mazraoui.
Wasit memberikan kartu merah ke Evanilson setelah melihat pelanggaran melalui Video Assistant Referee (VAR). Akhirnya pengadil lapangan itu memberikan kartu kuning kedua kepada pemain Bournemouth.
Unggul jumlah pemain, membuat Manchester United di atas angin. Mereka berupaya untuk mereka gol. Usaha berbuah manis. Rasmus Hojlund berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 menit ke 90+6. Hingga pertandingan berakhir skor 1-1.
Susunan pemain:
Bournemouth: Kepa, Smith, Zabarnyi, Huijsen, Kerkez, Scott, Adams, Semenyo, Kluivert, Ouattara, Evanilson.
Manchester United: Onana, Yoro, Maguire, Shaw, Mazraoui, Mainoo, Casemiro, Dorgu, Garnacho, Fernandes, Hojlund. (*)