Catat! Hari Ini Jadwal Drawing Ulang Putaran Nasional Liga 4

14 April 2025 11:36 14 Apr 2025 11:36

Thumbnail Catat! Hari Ini Jadwal Drawing Ulang Putaran Nasional Liga 4
Persewangi Banyuwangi juara Liga 4 Jatim usai mengalahkan Persinga Ngawi. (Foto: Instagram PSSI Jatim)

KETIK, SURABAYA – Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) hari ini, Senin, 14 April 2025 menggelar drawing ulang putaran nasional kompetisi Liga 4.

Berdasarkan surat resmi PSSI bernomor 1591/PGD/143/IV-2025, drawing berlangsung mulai pukul 14.00 WIB dan ditayangkan melalui kanal YouTube PSSI.

Di dalam surat tersebut diberikan keterangan, jika drawing ulang ini dilakukan setelah mempertimbangkan saran dan masukan anggota PSSI.

"Membatalkan hasil drawing yang dilaksanakan pada tanggal 10 April 2025," tulis surat resmi PSSI yang diterima Ketik.co.id.

PSSI juga memberikan waktu kepada klub peserta putaran nasional Liga 4 untuk menambah dan mengganti pemain.

Waktu menambah dan mengganti pemain dilaksanakan pada tanggal 11-18 April 2025. Sebagaimana diketahui, drawing ulang ini dilakukan karena dinilai mencurigakan.

Dalam acara drawing yang dilaksanakan pada tanggal 10 April 2025, tangan orang yang mengambil undian tidak langsung menunjukkan kertas ke kamera atau ke depan.

Tangan orang tersebut terlihat ke bawah meja dan kemudian menunjukkan kertas undian. Nah warganet curiga lantaran kertas tersebut tidak seperti terlipat.

Kecurigaan adanya kecurangan dalam proses drawing mendapatkan respons dari Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.

Ia berang karena telah mencoreng integritas dalam pelaksanaan kompetisi di semua level.

"Jangan main-main dengan kompetisi Liga! Demi menjunjung fair play dan integritas kami mendesak dilakukan drawing ulang," tegas pria yang juga Menteri BUMN ini.

Sementara itu jadwal kick off putaran nasional Liga 4 bakal bergulir pada 29 April - 4 Mei 2025. Di pertandingan itu akan ada 64 tim peserta.

Format kompetisi Liga 4 putaran nasional menggunakan home tournament, dimana peserta dibagi dalam 16 grup. Nah dua tim teratas setiap grup berhak melaju ke fase berikutnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

Liga 4 Drawing Liga 4 PSSI Erick Thohir Persewangi Persewangi Banyuwangi Persinga Ngawi