Digadang-Gadang Jadi Naturalisasi Indonesia Miliki Darah Maluku, Siapa Tristan Goojier

1 April 2025 11:15 1 Apr 2025 11:15

Thumbnail Digadang-Gadang Jadi Naturalisasi Indonesia Miliki Darah Maluku, Siapa Tristan Goojier Watermark Ketik
Potret Tristan Goojier. (Foto: Instagram @tristangoojier)

KETIK, SURABAYA – Salah satu media Belanda menklaim Tristan Goojier digadang-gadang akan menjadi sala satu naturalisasi baru bagi Timnas Indonesia.

Voetbal Primeur menyebut Gooijer sudah melakukan komunikasi pertama dengan PSSI terkait rencana memperkuat Timnas Indonesia.

"Persatuan Sepak Bola Indonesia telah menghubungi Tristan Gooijer. Negara Asia tersebut berharap dapat meyakinkan pemain Ajax tersebut, yang dipinjamkan ke PEC Zwolle musim ini, untuk bermain bagi Indonesia, yang dipimpin oleh pelatih Patrick Kluivert," tulisnya.

"Gooijer bermain di berbagai tim muda Oranje, tetapi karena akarnya di Indonesia, kemungkinan untuk pindah ke tim nasional menjadi kenyataan. Pembicaraan pertama dengan perwakilan dari persatuan sepak bola Indonesia telah dilakukan," lanjut Voetbal Primeur.

Siapa Tristan Goojier?

Tristan Gooijer adalah pemain sepak bola profesional asal Belanda yang lahir pada 2 September 2004 di Blaricum, Belanda.

Tristan memiliki tinggi badan 1,85 meter dan berposisi sebagai bek kanan, meskipun juga mampu bermain sebagai bek tengah atau bek kiri.

Gooijer memiliki kewarganegaraan Belanda dan memiliki darah keturunan Indonesia melalui ibunya yang berasal dari Maluku.

Karier sepak bolanya dimulai di akademi muda FC Almere dan Forza Almere, sebelum pindah ke Almere City pada tahun 2014.

Pada tahun 2016, ia bergabung dengan akademi Ajax Amsterdam, di mana ia mengembangkan bakatnya hingga menandatangani kontrak profesional pertamanya dengan klub tersebut pada 23 Juni 2021.

Gooijer melakukan debut profesionalnya bersama Jong Ajax dalam pertandingan Eerste Divisie melawan ADO Den Haag pada 7 Maret 2022, yang berakhir dengan kemenangan 6-3 untuk Jong Ajax.

Selama musim 2021–2022 hingga 2023–2024, ia tampil dalam 50 pertandingan untuk Jong Ajax dan mencetak 3 gol.

Pada musim 2023–2024, Gooijer dipromosikan ke tim utama Ajax dan tampil dalam 9 pertandingan Eredivisie serta 3 pertandingan di kompetisi Eropa.

Pada 16 Juli 2024, Gooijer dipinjamkan ke klub Eredivisie lainnya, PEC Zwolle, untuk musim 2024–2025. Ia mengenakan nomor punggung 47 di klub tersebut.

Namun, dalam pertandingan resmi pertamanya untuk PEC Zwolle, Gooijer mengalami cedera lutut serius yang membuatnya harus absen dalam waktu yang cukup lama.

Di tingkat internasional, Gooijer pernah mewakili tim nasional Belanda U16 dan U18, dengan total 9 penampilan. (*)

Tombol Google News

Tags:

Tristan Goojier Goojier pemain bola Belanda Naturalisasi Timnas Indonesia Siapa Tristan Goojier Pemain Timnas