Forkopimda Kota Batu Paparkan Capaian 2024

Jurnalis: Sholeh
Editor: Mustopa

2 Januari 2025 20:43 2 Jan 2025 20:43

Thumbnail Forkopimda Kota Batu Paparkan Capaian 2024 Watermark Ketik
Forkopimda Kota Batu menggelar Press Conference dan Coffee Morning Media di Graha Pancasila, Balaikota Among Tani Kota Batu, Kamis 2 Januari 2025. (Foto: Sholeh/Ketik.co.id)

KETIK, BATU – Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Batu menggelar Press Conference dan Coffee Morning Media di Graha Pancasila, Balaikota Among Tani Kota Batu, Kamis 2 Januari 2025.

Press Conference itu bertujuan menyampaikan capaian tahun 2024 dan harapan untuk tahun 2025.

Satu persatu Forkopimda, mulai dari Pj Wali Kota Batu, Kapolres Batu, Kejari Batu, Ketua DPRD Kota Batu, perwakilan Kodim Malang dan BPS Kota Batu memaparkan capaian masing-masing.

Tampak hadir seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kota Batu.

"Keberhasilan yang telah dicapai Kota Batu selama 2024 tidak lepas dari kerja sama dan sinergi yang erat antara Pemkot Batu, Forkopimda, dan masyarakat," kata Pj Walikota Batu Aries Agung Paewai dalam sambutannya. 

Aries menyampaikan beberapa capaian signifikan di 2024. Di antaranya, penurunan angka stunting dari 25,2 persen pada 2022 menjadi 10,13 persen di 2024, pendapatan daerah yang meningkat hingga 97,40 persen.

Kemudian, angka kunjungan wisata mencapai 10.737.865 wisatawan domestik dan mancanegara.(*)

Tombol Google News

Tags:

Kota Batu