Pemain Unggulan Mundur dari India Open 2025, Ini Daftarnya

Jurnalis: Suyono
Editor: Muhammad Faizin

14 Januari 2025 14:05 14 Jan 2025 14:05

Thumbnail Pemain Unggulan Mundur dari India Open 2025, Ini Daftarnya Watermark Ketik
India Open 2025. (Desain: BWF)

KETIK, SURABAYA – Beberapa pemain unggulan mundur dari gelaran India Open 2025 yang digelar 14-19 Januari di New Delhi India.

Mundur dari turnamen Super 750 tersebut dengan alasan masing-masing seperti cidera, mepetnya persiapan dan sengaja mundur untuk menghadapi turnamen berikutnya.

Dua tunggal putra unggulan Shi Yu Qi dan Anthony Sinisuka Ginting dipastikan mundur.

Shi Yu Qi yang baru saja menyabet gelar juara turnamen BWF World Tour Super 1000 pada Malaysia Open 2025 memilih mundur usai mengalahkan Anders Antonsen dari Denmark.

Anthony Ginting mundur karena cidera yang dialami saat berlaga di Malaysia Open belum pulih.

Mundurnya Shi Yu Qi dan Anthony Ginting sama-sama digantikan oleh wakil tuan rumah.

Pasangan unggulan kesatu lainnya yang mundur adalah dari sektor ganda campuran.

Ganda campuran China, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping juga memilih mundur setelah sebelumnya harus puas meraih runner-up Malaysia Open 2025.

Daftar pemian yang mundur dari India Open 2025:

Tunggal Putra

Shi Yu Qi (China) 

Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia)

Tunggal Putri

Busanan Ongbamrungphan (Thailand) 

Ganda Putra

Rasmus Kjaer/Frederik Soogard (Denmark) 

Ganda Putri

Teng Chun Hsun/Yang Chu Yun (Taiwan) 

Chloe Coney/Estelle Van Leeuwen (Inggris) 

Kokona Ishikawa/Mio Konegawa (Jepang) 

Ganda Campuran

Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China) -> Tarun Kona/Sri Krishna Priya Kudaravalli (India)

Wu Hsuan Yi/Yang Chu Yun (Taiwan) 

India Open menjadi jadwal tahunan BWF World Tour dengan hadiah USD 950,000.

 

 

 

Tombol Google News

Tags:

India Open 2025 bulu tangkis badminton