KETIK, MALANG – Hai sobat wisata, kalian tahu kan Kabupaten Malang memliki potensi wisata sangat luar biasa. Destinasi wisata ini bernama Kasembon Park di Kecamatan Kasembon, Kabupaten Malang.
Tempat ini menjadi destinasi wisata serta rekreasi menarik di Malang Barat. Kecamatan Kasembon sendiri berbatasan langsung dengan Kabupaten Kediri. Sehingga tempat ini jadi jujugan wisatawan untuk berekreasi.
Apalagi letaknya berada di pinggir jalan raya menuju Kabupaten Kediri dan satu lokasi dengan SPBU. Sehingga, jadi tempat untuk melepas penat perjalanan jauh dan beristirahat sejenak.
Dikutip dari Matic.or.id, di dalam destinasi wisata ini terdapat berbagai macam wahana wisata dan olah raga seperti kolam renang anak-anak dan dewasa, cuci mobil dan motor, lapangan futsal, cafe, mini market, SPBU, dan Play Ground.
Di tempat tersebut, pengunjung juga dapat menikmati keindahan alam sekitar taman yang hijau dan segar, serta pemandangan pegunungan yang menakjubkan.
Kasembon Park juga menawarkan fasilitas makanan dan minuman yang lengkap, sehingga pengunjung dapat menikmati hidangan lezat setelah bermain air.
Bagi wisatawan yang baru pertama kali berkunjung ke tempat wisata Kasembon Park tentu tidak perlu khawatir untuk mendapatkan lokasi tempat wisata ini.
Pengunjung bisa bertanya kepada warga sekitar pom bensin maupun pedagang yang berjualan di depan. Kemudian nanti akan diarahkan menuju lokasi objek wisata Kasembon Park tepat di belakang pom bensin atau SPBU Kasembon.
Bisa disimpulkan, bahwa Kasembon Park selain memiliki fasilitas lengkap, juga sebagai Destinasi untuk beristirahat sejenak setelah perjalanan jauh. Sembari menikmati kolam air renang dan aneka makanan yang bisa dibeli di tempat itu.
Informasi lainnya tentang Kasembon Park yakni HTM sebesar Rp12 ribu. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi +62 813-3399-2819 dan mengunjungi Instagram @Kasembonpark.(*)