KETIK, JAKARTA – Jamaah Masjid Al Akbar Perumahan Eramas 2000, Pulo Gebang, Jakarta Timur, berpartisipasi dalam aksi kemanusiaan untuk Palestina melalui program Safari Ramadhan bertema “Membasuh Luka Palestina 2025”.
Program ini diinisiasi Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) dan Majelis Ulama Indonesia (MUI).
Dalam aksi penggalangan dana yang berlangsung selama dua pekan, jamaah Masjid Al Akbar berhasil mengumpulkan donasi sebesar Rp 165 juta.
Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Al Akbar, H. Deden E Soetrisna menyampaikan rasa syukur atas partisipasi jamaah dalam aksi solidaritas ini.
"Jamaah Masjid Al Akbar merasa terpanggil untuk membantu saudara-saudara kita di Palestina. Dengan semangat gotong royong, dalam dua pekan kami berhasil mengumpulkan Rp 165 juta untuk disalurkan kepada mereka yang membutuhkan," ucap Deden, Kamis, 13 Maret 2025, malam.
Selanjutnya Deden berharap semangat kepedulian yang ditunjukkan warga Perumahan Eramas 2000 ini dapat menginspirasi masyarakat Indonesia lainnya untuk turut membantu perjuangan rakyat Palestina.
Sementara itu, Direktur Lembaga Yayasan Persahabatan dan Studi Peradaban (YPSP), DR Ahed Abu Al-Atta mengungkapkan kondisi terkini di Gaza melalui penerjemah Dr Andy Hadiyanto, Wakil Rektor Universitas Negeri Jakarta (UNJ). Ia menegaskan tragedi kemanusiaan yang terjadi di Gaza merupakan bentuk genosida, laki-laki, perempuan, hingga anak-anak menjadi korban kekejaman Israel.
"Kami rakyat Gaza tidak ingin meninggalkan tanah kami. Jika kami berkompromi, maka Masjidil Aqsa akan jatuh ke tangan penjajah, dan peradaban Islam di Palestina akan lenyap," tegas pria yang juga tokoh Palestina.
Sedangkan, Ustadz Abdul Jabbar, perwakilan MUI Pusat, mengatakan bahwa program Safari Ramadhan merupakan wujud nyata kecintaan bangsa Indonesia terhadap Palestina. Ia juga mengapresiasi peran Baznas sebagai lembaga resmi pemerintah yang terus berupaya membantu rehabilitasi dan pemulihan di wilayah Palestina.
Acara ditutup dengan prosesi penyerahan donasi sebesar Rp 165 juta yang secara simbolis diserahkan oleh Ketua Dewan Syuro Masjid Al Akbar, H. Dadang Kadarsyah, kepada Syeikh Ahed Abulatta. (*)