Akan Dihadiri Puluhan Ribu Jamaah, Berikut Rangkaian Acara Haul Akbar SITQON Pusat

Jurnalis: Supyanto Efendi
Editor: Muhammad Faizin

28 Februari 2024 12:15 28 Feb 2024 12:15

Thumbnail Akan Dihadiri Puluhan Ribu Jamaah, Berikut Rangkaian Acara Haul Akbar SITQON Pusat Watermark Ketik
flyer yang dikeluarkan oleh pengurus SITQON pusat untuk kegiatan haul akbar. (Foto : Dokumen SITQON pusat)

KETIK, SAMPANG – Kegiatan haul akbar Thoriqoh An-Naqsyabandiyah Gersempal akan digelar di Pondok Pesantren Darul Ulum, Desa Gersempal, Kecamatan Omben, Kabupaten Sampang, Jawa Timur, Kamis (29/2/2024) besok.

Kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh pengurus pusat Silaturahim Ikhwan Akhwat dan Simpatisan Thoriqoh An-Naqsyabandiyah (SITQON) Gersempal itu akan dihadiri oleh puluhan ribu jamaah dari berbagai daerah di Indonesia.

"Mengacu pada haul akbar tahun-tahun sebelumnya, Insyaallah untuk tahun ini akan dihadiri kurang lebih 17 ribu Jamaah dari berbagai daerah di Indonesia," kata Wakil Sekretaris SITQON pusat, Ahmad Dedi Haryono, Rabu (28/2/2024).

Pihaknya menjelaskan, dari estimasi 17 ribu jamaah yang akan hadir, diperkirakan dari berbagai daerah seperti Madura, Surabaya, Tuban, Malang, Lumajang, Bondowoso, Situbondo, Jember, Pasuruan, Pandaan, Gempol, Sidoarjo, Bali, Jakarta dan Jamaah dari wilayah lain yang belum terbentuk pengurus SITQON.

"Sementara untuk rangkaian acara besok akan dimulai pukul 13.00 WIB dengan pelaksanaan haul hadratus syaikh kyai haji Abdul Wahid Khudaifah. Beliau merupakan guru Mursyid Thoriqoh An-naqsyabandiyah Ahmadiyah Mudzhariyah yang ke-45," paparnya. 

Ahmad Dedi Haryono menambahkan, untuk sore harinya, pembacaan sholawat robithoh dan sholawat tawassuliyah.

"Sementara di malam harinya dilanjutkan dengan kegiatan Tawajjuh dan acara inti," pungkasnya. (*).

Tombol Google News

Tags:

haul Akbar SITQON