KETIK, MALANG – Bupati Malang Sanusi memimpin kegiatan Uji Coba Makan Sehat Bergizi Gratis di SDN 4 Sukomulyo, Desa Sukomulyo, Kecamatan Pujon, Senin, 30 Desember 2024. Uji coba ini dalam rangka mendukung program pemerintah pusat.
Makan Bergizi Gratis (MBG) bertujuan mencetak generasi hebat. Hadir bersama Bupati Malang Sanusi, Ketua DPRD Kabupaten Malang Darmadi.
Turut mendampingi Bupati Malang pada uji coba makan bergizi gratis, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Malang Suwadji, pejabat dan Kepala OPD Pemkab Malang terkait.
Kedatangan Bupati Malang Sanusi disambut antusias ratusan siswa serta para guru. Kegiatan tersebut diikuti 102 siswa mulai dari kelas 1 hingga kelas 6 sebagai upaya mendukung program Presiden Prabowo Subianto.
Bupati Malang Sanusi mengatakan, menu makan yang disajikan kepada anak didik mengandung empat sehat lima sempurna. Sehingga, kebutuhan gizi dipastikan dapat terpenuhi.
Bupati Malang Sanusi dan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Malang saat Uji Coba Makan Bergizi Gratis. (Foto: Prokopim Kabupaten Malang)
"Menu makanan yang disajikan dari hasil olahan produk asli Desa Sukomulyo, mulai dari sayur mayur, daging ayam hingga susu sapi," ujarnya.
Lebih lanjut ia mengapresiasi para dewan guru, komite sekolah dan wali murid SDN 4 Sukomulyo, serta Kepala Desa Sukomulyo yang juga memiliki perhatian tinggi pada dunia pendidikan.
"Tujuannya, tentu sesuai dengan harapan pemerintah pusat dalam rangka menyongsong Indonesia Emas 2045. Kami harus menyiapkan sumber daya manusia yang hebat, sehingga pada saat tahun 2045 benar-benar sebagai generasi yang hebat," kata Politisi PDIP tersebut.
Dalam kesempatan ini Bupati Malang juga berpesan dan mengingatkan agar seluruh insan pendidik serta anak didik untuk secara maksimal dalam hal saling mendukung proses belajar mengajar.
"Dengan harapan, anak didik bisa menjadi generasi hebat dengan memiliki nilai rata-rata yang bagus. Sehingga, kelak mampu mempermudah bagi anak didik dalam melanjutkan jenjang pendidikan yang lebih tinggi dengan mudah," tuturnya. (*)