Sambangi UKW Angkatan Ke-51, Wali Kota Malang: Media Jadi Penyangga dan Pilar Demokrasi

Jurnalis: Lutfia Indah
Editor: Mustopa

21 Juli 2023 13:53 21 Jul 2023 13:53

Thumbnail Sambangi UKW Angkatan Ke-51, Wali Kota Malang: Media Jadi Penyangga dan Pilar Demokrasi Watermark Ketik
Wali Kota Malang, Sutiaji menyambangi peserta UKW angkatan ke-51 (foto: Lutfia/Ketik.co.id)

KETIK, MALANG – Wali Kota Malang, Sutiaji turut menyambangi pelaksanaan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) angkatan ke-51 yang digelar oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Malang Raya, Jumat (21/7/2023). Menurutnya, wartawan memiliki peran penting sebagai pilar demokrasi.

"Saya yakin media mestinya jadi penyangga dan pilar demokrasi. Ketika saat ini ramai masalah politik, harapan kami media dengan independensinya, kuat menyuarakan," ungkap Sutiaji di IKIP Budi Utomo Kampus C.

Menurutnya, di era digitalisasi saat ini banyak hal bersifat bias. Untuk itu wartawan perlu memperkuat idealisme dan dibumbui dengan komitmen integritas yang tinggi serta kekuatan moral untuk menghadapi isu global.

"Bekalnya tentu saja idealisme dan integritas bangsa. Minimal wartawan harus punya kompetensi, karena ini bekal pertama yang harus dibawa. Punya kekuatan moral juga, untuk menghadapi isu global yang luar biasa," lanjutnya.

Pelaksanaan UKW, kata Sutiaji, menjadi syarat utama untuk mempersiapkan tantangan besar yang harus dihadapi wartawan. Mengingat banyaknya akun-akun pribadi di media sosial yang menyebarkan informasi tanpa melakukan verifikasi data.

"Teman media menjaga supaya bisa seimbang, dan supaya demokrasi kuat kualitasnya. Saya mohon Dewan Pers, media, menyuarakan itu semua. UKW jadi syarat utama terlebih saat ini tantangannya luar biasa. Tantangannya adalah ekspektasi masyarakat atas disrupsi informasi," jelasnya.(*)

Tombol Google News

Tags:

UKW PWI Malang Raya UKW angkatan ke-51 PWI Malang Raya