Universitas Jember Kolaborasi dengn BTN Gelar Festival Kuliner dan Properti

Jurnalis: Fenna Nurul
Editor: Rudi

16 Mei 2023 09:05 16 Mei 2023 09:05

Thumbnail Universitas Jember Kolaborasi dengn BTN Gelar Festival Kuliner dan Properti Watermark Ketik
Branc Manager BTN KC Jember (kiri) dengan Rektor Universitas Jember Iwan Taruna saat melihat stand UMKM dan developer mitra, Selasa (16/5/2023) (Foto: Fenna/Ketik.co.id)

KETIK, JEMBER – Dalam rangka meningkatkan literasi transaksi digital, Bank BTN KC Jember untuk mengadakan Festival Kuliner dan Properti Expo

Berkolaborasi dengan Universitas Jember, Festival Kuliner dan Properti Expo digelar sejak Selasa (16/5/2023) hingga Rabu (17/5/2023) di depan Lapangan Perpustakaan Universitas Jember.

Kegiatan ini digelar sebagai bentuk apresiasi kerjavsama antara Bank BTN KC Jember dengan Universitas Jember yang sudah lama dilakukan. 

Branch Manager BTN KC Jember Sudaryanto mengatakan jika Universitas Jember bermitra dengan Bank BTN dalam mengelola keuangan, penerbitan Kartu Tanda Mahasiswa (KTM), pembayaran beasiswa, dan banyak lainnya. 

“Unej (Universitas Jember) sudah bermitra dengan kami cukup panjang dan baik,” terang Sudaryanto saat ditemui Ketik.co.id usai seremoni pembukaan festival.

Dirinya mengungkapkan jika festival ini diadakan untuk meningkatkan experience atau pengalaman para nasabah khususnya civitas akademika Universitas Unej terhadap fitur-fitur yang ada di Mobile Banking BTN yang terbaru.

“BTN Mobile versi baru kami ini banyak fiturnya, kita sebut super app. Dari Mobile Banking ini saja kita bisa melakukan pembayaran, pembelian, transfer antar bank, ekosistem perumahan, mencari properti mitra BTN, pembukaan rekening, sampai investasi deposito,” ujar Sudaryanto.

Hal serupa disampaikan Rektor Universitas Jember Iwan Taruna yang turut mendukung kegiatan literasi digital finance ini. 

“Tentu dengan aplikasi semacam ini dengan maksud mendidik masyarakat supaya literasi digital banking dan finansialnya menjadi meningkat, karena memang sekarang kita gak usah bawa uang tunai untuk bertansaksi, cukup menggunakan mobile phone,” imbuh Iwan Taruna.

Selain itu, festival kuliner ini juga menggandeng puluhan UMKM untuk memanfaatkan kegiatan tersebut sebagai sarana promosi. Para pengunjung dapat bertransaksi secara non tunai menggunakan BTN Mobile untuk mendapatkan promo menarik.(*)

Tombol Google News

Tags:

BTN BTN KC Jember Universitas Jember Festival Kuliner dan Property Expo BTN Mobile