Usia 20 Tahun, Sekolah Citra Berkat Tambah Fasilitas Baru untuk Pembelajaran Enterpreneurship

Jurnalis: Shinta Miranda
Editor: Muhammad Faizin

21 Februari 2024 07:25 21 Feb 2024 07:25

Thumbnail Usia 20 Tahun, Sekolah Citra Berkat Tambah Fasilitas Baru untuk Pembelajaran Enterpreneurship Watermark Ketik
Ground Breaking gedung baru Sekolah Citra Berkat Surabaya. (Foto: Dok Humas Citra Berkat Surabaya)

KETIK, SURABAYA – Memperingati usia yang ke-20 tahun, Sekolah Citra Berkat Surabaya meresmikan ground breaking gedung baru untuk jenjang SMA berlokasi di Northwest CitraLand Utara Surabaya dengan fasilitas 4 lantai, 18 ruang kelas dengan kapasitas total 500 siswa.

Prof. Dr. Ir. Denny Bernardus, M.M. selaku Executive Board Yayasan Ciputra Pendidikan dirinya menjelaskan bahwa Gedung baru dilengkapi dengan fasilitas Multi Purpose Hall kapasitas 500 seats dan permanent stage yang bisa digunakan untuk acara-acara graduation, ataupun acara lainnya.

"Hall ini sebagai wadah bagi siswa untuk menunjukan kemampuan seninya, baik itu seni musik, drama maupun tari," jelasnya.

Associate General Manager Sekolah Citra Berkat Surabaya Endang menjelaskan dirinya sangat serius dalam mempersiapkan generasi muda yang berjiwa entrepreneur dan mampu berkontribusi bagi pembangunan bangsa. Pola pikir yang berorientasi pada solusi ini kami mulai asah sejak dini.

Fasilitas Multi Purpose Hall ini merupakan upaya memicu semangat siswa untuk bisa ekplorasi seni, juga untuk memberikan wadah para siswa untuk menunjukan aktualisasi diri.

"Hal ini sangat baik untuk meningkatkan kreatifitas dan juga rasa percaya diri siswa," tutur Endang.

Endang juga menjelaskan bahwa gedung baru ini juga dilengkapi dengan 6 fasilitas laboratorium yaitu laboratorium fisika, laboratorium kimia, laboratorium biologi, laboratorium design, laboratorium Project of Entrepreneurship (PoE)/Visual Art, dan Laboratorium Komputer.

Menurutnya, Lab design merupakan pengembangan dari lab PoE (Project of Entrepreneurship). Jika sebelumnya lab PoE adalah lab dimana siswa dapat melakukan brainstorming terkait ide entrepreneurship, maka lab design dikhususkan bagi pengembangan ide PoE siswa.

"Diharapkan melalui laboratorium ini, siswa dapat memaksimalkan mengembangkan projeknya sampai bisa layak ditampilkan ke masyarakat," ucapnya.

Endang memaparkan bahwa sebagai upaya mendukung siswa yang tertarik didunia content creator sedang dipersiapkan lab visual art dan recording room yang soundproof.

Siswa juga akan dapat menggunakan fasilitas lainnya seperti perpustakaan dengan konsep modern, ruang musik, ruang konselor, kantin, Eco Learning Zone (ELZ).

“Di usianya yang ke-20 tahun ini, diharapkan kita juga semakin memberikan dampak yang positif bagi masyarakat yang ada disekitar ini terutama dibidang pendidikan dan entrepreneurship dengan fasilitas-fasilitas yang kami siapkan," terang Endang.

Foto Ground Breaking gedung baru Sekolah Citra Berkat Surabaya. (Foto: Dok Humas Citra Berkat Surabaya)Ground Breaking gedung baru Sekolah Citra Berkat Surabaya. (Foto: Dok Humas Citra Berkat Surabaya)

Dengan hadirnya berbagai fasilitas baru di gedung baru Sekolah Citra Berkat ini diharapkan dapat menjadi wadah bagi generasi muda untuk dapat belajar entrepreneurship.

Oleh karena itu, Sekolah Citra Berkat berkomitmen dengan memperluas dan melengkapi fasilitas terkait pembelajaran entreprenurship ini bisa mendukung generasi muda agar dapat semakin berkembang, memiliki pola pikir kritis, kreatif dan inovatif.

Dengan hadirnya berbagai fasilitas gedung baru ini serta dilengkapi dengan model pembelajaran yang interaktif dan inovatif yang berpusat pada siswa.

"Diharapkan setiap siswa dapat merasakan sukacita dalam menjalani proses pengembangan diri sehingga dapat tercipta wellbeing pada sekolah dan siswa," pungkas Endang.(*)

Tombol Google News

Tags:

Sekolah Citra Berkat Surabaya Northwest CitraLand Utara Surabaya General Manager Sekolah Citra Berkat Surabaya Endang SMA Citra Berkat Prof. Dr. Ir. Denny Bernardus Ground Breaking