Yuk Mampir! Jajanan Gurih Manis Ada di Pameran Sweet and Savouries Ciputra World Surabaya

Jurnalis: Shinta Miranda
Editor: M. Rifat

14 Desember 2023 11:00 14 Des 2023 11:00

Thumbnail Yuk Mampir! Jajanan Gurih Manis Ada di Pameran Sweet and Savouries Ciputra World Surabaya Watermark Ketik
Bazaar kuliner bertema Natal Sweet and Savouries di Ciputra World Surabaya (14/12/2023). (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Untuk memeriahkan perayaan Natal dan Tahun Baru, Mal Ciputra World Surabaya (CWS) menghadirkan beberapa macam jajanan gurih dan manis yang terletak di di Atrium-Atrium Ground Floor. Acara ini berlangsung dari tanggal 14 hingga 17 Desember 2023.

Bazar kuliner bertema Natal pertama yang diadakan oleh CWS ini diikuti tenant-tenant pilihan, seperti: Alba Ristorante, My Siomay, Massimo Gelato, The Little Whisk, Kneed Bakehouse, Teman Jajan, Hotel Ciputra World Surabaya, Pao gemess, Taso Indonesia, Mayasi, Bellin x Metro, Gore-gore, Onigore, Kedai Pesek, Pasto, Es Coklat Idaman Hati, bakwan Goreng Jempol, TakoyaQta dan Isotok.

Salah satu tenant yang mengikuti bazar ini yaitu Pao Gemess menjelaskan dirinya menjual berbagai macam bentuk bakpao yang unik dan lucu.

Bakpao ini memiliki karakter lucu misalnya berbentuk seperti animals, super hero, cocomelon, unicorn, Mr Bros, beauty princess, pikachu dan banyak bentuk menarik lainnya.

Co Founder Pao Gemess Nia menjelaskan
Ada 4 karakter dalam 1 pax bakpao misalnya satu paket Frozen, superhero,Mario Bros, Pororo, Pokemon dan Dino.

"Untuk rasanya ada beberapa macam yaitu
coklat, cokelat keju, cokelat Oreo, keju, telur asin, kacang ijo, durian, stroberry, kacang tanah ada juga rasa terang bulan kacang, cokelat, keju campur," ujarnya pada Kamis, (14/12/2023)

Foto Influenser Surabaya menunjukkan Pao Gemess. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)Influencer Surabaya menunjukkan Pao Gemess. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)

Yang paling best seller, Nia menjabarkan
berbentuk superhero dan pokemon, bakpao ini memiliki warna yang digunakan menarik namun dipastikan aman untuk anak-anak.

"Bisa tahan di freezer 1 bulan, kalau tidak cuma bertahan 24 jam karena tidak ada pengawet. Warna alami aman buat anak-anak," tuturnya.

Nia juga menjelaskan cara membedakan bakpao yang aman dikonsumsi oleh anak-anak yaitu warnanya tidak terlihat mengkilap.

"Pewarna makanan yang ori tidak mengkilab, karena yang mengkilab pewarnaannya mungkin sintesis. Standart mutu anak, diharuskan yang baik untuk anak, yang aman," tutur Nia.

Untuk paket Natal, Pao Gemes menghadirkan paket Santa Hampers dan Clause Hampers yang berbentuk karakter khas Natal.

Foto Bakpao karakter spesial Natal. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)Bakpao karakter spesial Natal. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)

Mengenai harga, sangat terjangkau cukup Rp 10.000 per item, Nia menjelaskan dia menjual perpax isi 4 buah atau lebih.

Sebagai informasi, Sweets and Savouries diramaikan dengan beragam acara seperti: Meet and Greet with Santa and Friends pada 16 dan 17 Desember, Christmas Choir, Talent Show, Acoustic Performance, Chunky Bag Workshop apda 15 Desember dan Singing Competition pada 17 Desember.

Beberapa siswa sekolah dan agency di Surabaya juga hadir untuk unjuk bakat di acara ini, antara lain: Surabaya Grammar School, Rose Organizer, Gisyen School, Higayon Vocal Class, Peek A Boo, TK Buah Hati, dan SD Cita Hati West. (*)

Tombol Google News

Tags:

Ciputra World Surabaya Natal Tahun baru bakpao Pao Gemess