KETIK, MALANG – Dua peristiwa orang tenggelam di lokasi berbeda, terjadi di Malang Raya pekan ini. Peristiwa tenggelam terjadi di Sungai Brantas, Kabupaten Malang Senin, 20 Mei 2024 dan keesokan harinya di Sungai Amprong, Kota Malang,
Empat orang meninggal dunia akibat tenggelam di dua lokasi tersebut. Peristiwa pertama, perahu tenggelam di aliran Sungai Brantas, Dusun Cungkal, Desa Sumberpetung, Kalipare, Kabupaten Malang.
Dua orang pencari ikan tewas di lokasi tersebut. Kedua korban berinisial BS (45) warga Blitar dan AP (40) warga Malang. Peristiwa itu bermula dari empat orang yang sedang memancing ikan di tempat tersebut.
Selain BS dan AP yang jadi korban tewas karena tenggelam, terdapat dua orang lain yakni SA dan AA.
Kasi Humas Polres Malang Iptu A Taufik menjelaskan, perahu yang dikendarai keempat orang tersebut mengalami kebocoran.
"Kurang lebih 100 meter dari tepi sungai, perahu mengalami kebocoran. Namun, perahu teguling dan empat orang tercebur ke sungai," ujarnya, Rabu, (22/5/2024).
Lebih lanjut ia mengatakan, ada seorang warga pencari rumput yang mendengar teriakan minta tolong. "Kemudian warga tersebut mengendarai perahu untuk memberikan pertolongan kepada kedua korban," ungkapnya.
Kemudian, kedua korban lainnya yang tenggelam dilakukan pencarian dan ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Sedangkan kejadian tenggelam di Sungai Amprong Kota Malang korban meninggal adalah dua orang bocah.
Mulanya, tiga orang bocah berenang di tempat itu yakni I (8), S (8) dan R (8). Dua orang bocah yang tewas I dan S.
Salah satu saksi mata Ardin menjelaskan peristiwa tersebut ."Ada dua anak laki-laki yang datang ke saya katanya minta tolong. Saya kira bercanda, dicek ternyata benar," ucapnya.
Melihat hal itu, ia bersama warga lainnya menolong bocah-bocah tersebut. Satu berhasil diselamatkan sedangkan dua anak lainnya meninggal dunia. (*)