KETIK, SIDOARJO – Pemerintah Kabupaten Sidoarjo telah mendeklarasikan Jihad Rawat Sungai. Setiap hari Jumat dan Minggu, kegiatan bersih-bersih kali itu selalu digencarkan di berbagai desa dan kecamatan. Plt Bupati Sidoarjo Subandi memotori gerakan jihad lingkungan itu sehingga masif. Besar manfaatnya.
Seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Pemkab Sidoarjo bergerak. Masyarakat desa, kecamatan, bergerak bersamaan. Mereka bekerja bakti membersihkan sungai.
Minggu pagi (26 Januari 2025), Jihad Rawat Sungai dilgeber di Afvoer Bulubendo, Kecamatan Gedangan. Banyak pihak ikut bergerak. Pegawai Pemkab Sidoarjo, Kodim 0816/Sidoarjo, Polresta Sidoarjo, serta masyarakat Kecamatan Gedangan. Ratusan orang membersamai Plt Bupati Sidoarjo Subandi. Termasuk, Wakil Ketua DPRD Sidoarjo Warih Andono.
“Sebagai pimpinan daerah, saya ucapkan maturnuwun sanget atas dukungan Panjenengan semua. Meskipun ini hari libur, tetap berkenan bekerja bersama menyelesaikan persoalan banjir di Kabupaten Sidoarjo,” ucap Plt Bupati Sidoarjo Subandi.
Subandi optimistis. Kebersamaan dalam Jihad Rawat Sungai ini akan mampu mencegah terjadinya banjir. Bencana alam banjir bisa disebabkan oleh faktor alam. Salah satunya adalah kenaikan permukaan air laut. Aliran sungai terhalang menuju muara. Itu berakibat banjir rob.
Sebab lain ialah faktor kesalahan manusia. Kebiasaan membuang sampah di sungai. Akibatnya, kali menjadi cepat dangkal. Sedimentasi terjadi parah. Apalagi, banyak pula yang mendirikan bangunan liar di sempadan. Itu melanggar aturan. Normalisasi sungai sangat sulit dilakukan.
"Saya berharap. Melalui Jihad Rawat Kali ini, kesadaran masyarakat untuk merawat sungai akan meningkat,” ujar Plt Bupati Sidoarjo Subandi.
Plt Bupati Sidoarjo Subandi dan Wakil Ketua DPRD Sidoarjo Warih Andono ikut bekerja bakti bersih-bersih sungai di Afvour Bulubendo, Gedangan. (Foto: Sigit Kominfo Sidoarjo)
Plt Bupati Subandi menegaskan, menumbuhkan kesadaran masyarakat sangat penting. Jangan membuang sampah apa pun ke sungai. Sebab, pernah ditemukan tiga kasur dibuang warga ke sungai di Desa Candi Pari, Kecamatan Porong.
"Menjaga lingkungan yang bersih dan nyaman adalah tanggung jawab bersama, bukan hanya pemerintah," tandas Bupati Sidoarjo terpilih periode 2025--2030 tersebut.
Plt. Bupati Sidoarjo Subandi berharap kerja bakti Jihad Rawat Kali mampu membangun kembali semangat gotong royong dalam membersihkan lingkungan. Gotong royong. Gerakan mulia ini telah dilakukan di berbagai lokasi. Banyak sungai yang dulu kotor menjadi bersih. Sampah, enceng gondok, maupun tanaman liar dibersihkan.
“Semoga dengan gerakan Jihad Rawat Kali ini, masyarakat memahami pentingnya gotong royong untuk menjaga lingkungan. Khususnya menjaga sungai agar tetap bersih dari sampah,” pungkasnya. (*)