DPRD Kota Blitar Gelar Rapat Paripurna, Wali Kota Mas Ibin Perkenalkan Program SAE

Jurnalis: Favan Abu Ridho
Editor: Gumilang

4 Maret 2025 14:41 4 Mar 2025 14:41

Thumbnail DPRD Kota Blitar Gelar Rapat Paripurna, Wali Kota Mas Ibin Perkenalkan Program SAE Watermark Ketik
Serah terima jabatan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Blitar, Selasa 4 Maret 2025. (Foto: Favan/ketik.co.id)

KETIK, BLITAR – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Blitar menggelar rapat paripurna yang menjadi momentum penting bagi awal kepemimpinan Wali Kota baru, Syauqul Muhibbin, Selasa 4 Maret 2025.

Dalam rapat yang berlangsung di Gedung Graha Paripurna DPRD Kota Blitar ini, Mas Ibin, panggilan akrab Syauqul Muhibbin menyampaikan visi dan misinya, termasuk memperkenalkan program unggulan bernama SAE.

Dalam sambutannya, Mas Ibin menegaskan komitmennya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Blitar melalui berbagai program strategis yang telah disusun. Ia juga menjelaskan bahwa Program SAE bukan sekadar nama, tetapi juga memiliki makna mendalam.

“Kami bertekad untuk menjalankan visi dan misi kami dengan sebaik-baiknya. Program SAE tidak hanya berarti baik dalam bahasa Jawa, tetapi juga merupakan singkatan dari nama saya dan Wakil Wali Kota, Elim Tyu Samba. Dengan semangat baru, kami ingin membangun Kota Blitar yang lebih maju, sehat, dan sejahtera menuju masa depan yang lebih baik,” ujar Mas Ibin.

Tak hanya itu, Mas Ibin juga menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah kota dengan provinsi serta partisipasi masyarakat dalam mewujudkan pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan.

Sementara itu, Gubernur Jawa Timur yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur, Adhi Karyono, menegaskan bahwa Pemerintah Provinsi Jawa Timur siap mendukung setiap langkah pembangunan yang dilakukan Kota Blitar.

Ia menekankan bahwa kolaborasi erat antara pemerintah kota dan provinsi akan menjadi faktor utama dalam mempercepat pertumbuhan daerah.

“Pemerintah Provinsi Jawa Timur berharap Blitar terus berkembang dengan memperhatikan kesejahteraan sosial, ekonomi, serta infrastruktur. Kolaborasi yang erat antara pemerintah daerah dan provinsi akan menjadi kunci utama dalam menciptakan pembangunan yang berkelanjutan,” kata Adhi.

Dengan kepemimpinan baru dan dukungan dari berbagai pihak, diharapkan Kota Blitar dapat semakin maju dan memberikan kesejahteraan yang lebih baik bagi seluruh warganya. (*)

Tombol Google News

Tags:

Blitar Kota Blitar sertijab DPRD Wali Kota Mas Ibin