Indonesia Tahan Imbang Ekuador 1-1, Masih Kerap Salah Umpan

Jurnalis: Moch Khaesar
Editor: M. Rifat

11 November 2023 03:11 11 Nov 2023 03:11

Thumbnail Indonesia Tahan Imbang Ekuador 1-1, Masih Kerap Salah Umpan Watermark Ketik
Pemain Indonesia melewati penjagaan ketat pemain belakang Ekuador, Jumat (10/11/2023). (Foto: Khaesar/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Timnas Indonesia menahan imbang Ekuador dengan skor 1-1 dalam laga perdana di Grup A Piala Dunia U-17, Jumat malam (10/11/2023). Gol Indonesia dicetak oleh Purwanto Arkhan pada menit ke-22 dan gol lawan dicetak Allen Obando pada menit ke+28.

Dengan hasil ini maka Indonesia berada di posisi 2 klasemen sementara di grup A dengan memperoleh 1 poin. Sementara pemuncak klasemen diduduki Maroko yang berhasil meraih kemenangan 2-0 saat menghadapi Panama.

Permainan Indonesia sejak awal tampak masih banyak kesalahan mendasar. Seperti salah umpan hingga salah mengantisipasi bola.

Foto Duelmudara kerap terjadi saat Indonesia menghadapi Ekuador, Jumat (10/11/2023). (Foto: Khaesar/Ketik.co.id)Duel udara kerap terjadi saat Indonesia menghadapi Ekuador, Jumat (10/11/2023). (Foto: Khaesar/Ketik.co.id)

Namun, beberapa menit kemudian permainan Indonesia cukup bagus. Kolektifitas permainan tim terjadi untuk membongkar pertahanan Ekuador yang bermain lebih menunggu.

Hasilnya pada menit ke-20 Purwanto Arkhan mencetak gol ke gawang Ekuador yang dijaga Cristhian Loor. Hasil ini membuat Indonesia unggul 1-0 atas Ekuador.

Sayang, selang 8 menit, Ekuador menyeimbangkan kedudukan 1-1 usai Allen Obando berhasil mencetak gol ke gawang Ikram Al Giffari lewat sundulan. Hingga babak pertama usai kedudukan imbang 1-1 terjadi untuk kedua tim.

Di babak kedua, Indonesia kembali kesulitan dalam bermain. Beberapa kali kesalahan mendasar terjadi seperti salah passing membuat gawang Indonesia beberapa kali terancam.

Foto Purwanto Arkhan berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Ekuador, Jumat (10/11/2023). (Foto: Khaesar/Ketik.co.id)Purwanto Arkhan berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Ekuador, Jumat (10/11/2023). (Foto: Khaesar/Ketik.co.id)

Ekuador yang bermain lebih terbuka di babak kedua melakukan kreasi serangan cukup bagus. Untung pertahanan Indonesia masih kokoh.

Permainan Ikram Al Giffari di bawah mistar gawang beberapa kali menghalau serangan Ekuador. Tempo cepat membuat pemain Indonesia beberapa kali harus mendapatkan perawatan intensif.

Hal ini membuat wasit memberikan waktu tambahan sebanyak 13 menit. Namun karena seringnya pemain Indonesia yang berjatuhan dan mendapatkan perawatan membuat wasih baru meniup peluit babak kedua pada menit ke-16 babak tambaham waktu. (*)

Tombol Google News

Tags:

piala dunia U-17 Indonesia Timnas Indonesia Indonesia Ekuador Grup A