Influencer Rayisa Nayla Salwaa Bagikan Tips Nyaman Belajar Online, Yuk Simak!

Jurnalis: Wandi Ruswannur
Editor: Naufal Ardiansyah

5 November 2023 05:22 5 Nov 2023 05:22

Thumbnail Influencer Rayisa Nayla Salwaa Bagikan Tips Nyaman Belajar Online, Yuk Simak! Watermark Ketik
Rayisa Nayla Salwaa (Foto: dokumen pribadi)

KETIK, BANDUNG – Influencer cantik bernama lengkap Rayisa Nayla Salwaa, akrab dengan panggilan Rayisa membagikan tips nyaman belajar online.

"Oleh karenanya, diharapkan dengan adanya tips ini mampu membantu pelajar dan mahasiswa dalam memanfaatkan teknologi untuk belajar secara daring," kata Rayisa seperti yang diterima media online nasional Ketik.co.id, pada hari Ahad (05/11/2023).

Pemilik akun media sosial Instagram @rayisunkist menceritakan, bahwa saat dirinya mengikuti kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik yang saat itu tergabung dalam kelompok 11 yang dibimbing oleh Feri Hidayatullah Firmansyah, S.Pd., M.MT., selaku dosen pembimbing lapangan.

"Kita menggelar KKN yang berlokasi di TK Al-Husna, Jalan Joyo Imron, Desa Mangunsari, Kecamatan Sidomukti, Kota Salatiga, Jawa Tengah," ucapnya menjelaskan sembari tersenyum manis.

Foto Rayisa Nayla Salwaa (Foto: dokumen pribadi)Rayisa Nayla Salwaa (Foto: dokumen pribadi)

Mahasiswi lulusan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Kampus Cibiru Jurusan Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PG PAUD) menuturkan, bahwa ia berdiskusi terlebih dahulu bersama guru tentang masalah atau kendala apa yang dialami selama ini. 

"Nah dapat diketahui bahwa selama pembelajaran online berlangsung, banyak siswa yang kurang bersemangat belajar karena sudah jenuh," ujar Dia membeberkan dengan detail dan gamblang.

Berangkat dari permasalahan tersebut, Rayisa mempunyai tips agar siswa dan mahasiswa tidak merasa bosan saat belajar dari rumah, di antaranya yaitu:

1. Siapkan ruangan khusus untuk belajar online

Lokasi belajar yang tercampur dengan ruang keluarga menjadi salah satu kendala belajar kurang efektif. Maka dari itu ciptakan ruangan senyaman mungkin untuk kegiatan belajar online.

2. Bawa makanan ringan dan minuman jika diperlukan

Sediakan air mineral dan makanan-makanan kecil untuk menemani belajar online. Menyiapkan makanan dan minuman agar tetap fokus dan tidak bolak-balik di saat tiba-tiba kehausan atau kelaparan.

3. Pastikan jaringan internet stabil

Jaringan internet yang tidak lancar menghambat keefektifan belajar online. Jadi sebelum dimulai, pastikan koneksi internet berjalan baik. Dengan begitu, akan lebih fokus saat belajar. Nah itu dia tips-tips yang bisa dilakukan saat sedang belajar online sehingga lebih efektif dan juga efisien. Selamat mencoba! (*)

Tombol Google News

Tags:

Influencer Rayisa Nayla Salwaa Cantik Tips Nyaman Belajar Online