Kecelakaan Beruntun di Kabupaten Malang, Truk Tabrak 5 Kendaraan dan Bengkel Ban

Jurnalis: Gumilang
Editor: Muhammad Faizin

15 Desember 2023 13:15 15 Des 2023 13:15

Thumbnail Kecelakaan Beruntun di Kabupaten Malang, Truk Tabrak 5 Kendaraan dan Bengkel Ban Watermark Ketik
Kondisi truk setelah terlibat kecelakaan beruntun di Bululawang Kabupaten Malang. (Foto: Instagram Malang Raya).

KETIK, MALANG – Peristiwa kecelakaan terjadi di Jalan Wadanpuro, Kecamatan Bululawang, Kabupaten Malang, Jumat, (15/12/2023). Sebuah truk nopol N 9252 UF menabrak 5 kendaraan dan bengkel ban.

Diperoleh informasi, truk menabrak sepeda motor GL Pro, sepeda motor matic, mobil Ayla, mobil Karimun dan mobil Pajero yang diservis bengkel ban. Truk itu lalu berhenti setelah menabrak bengkel ban.

Peristiwa kecelakaan beruntun terjadi sekitar pukul 12.00 WIB. Akibat kecelakaan itu, sementara diketahui ada seorang yang mengalami luka-luka dan sudah dibawa ke Rumah sakit untuk dirawat.

Kepolisian juga sudah menangani kecelakaan itu. Saksi mata yang juga pemilik Bengkel Ban H Suwandi mengatakan, truk menabrak sejumlah kendaraan hingga bengkel miliknya.

"Jalannya (Truk) kencang hingga menabrak Pajero di bengkel hingga masuk ke sini (Bengkel)," ujar Suandi. Saat kejadian kata ia, bengkel dalam keadaan buka seperti biasa.

Terdapat dua orang karyawan yang berada di bengkel tersebut. "Tidak ada yang luka, selamat semua. (Karyawan) lompat semua (Saat kejadian). Yang luka itu sepeda motor," sebutnya.

Diapun belum menghitung kerugian akibat peristiwa kecelakaan tersebut. Juga belum diketahui penyebab kecelakaan itu. Saat Kecelakaan itu juga menyebabkan kemacetan. (*) 

Tombol Google News

Tags:

Tabrakan Beruntun Kabupaten Malang kecelakaan Kecelakaan Beruntun Kecamatan Bululawang