Ketua Fraksi PKB Desak Pemkab Tuban Evaluasi Direktur RSUD Koesma

1 Mei 2025 22:57 1 Mei 2025 22:57

Thumbnail Ketua Fraksi PKB Desak Pemkab Tuban Evaluasi Direktur RSUD Koesma
Ketua Fraksi PKB DPRD Tuban H Mukson. (Foto: Ahmad Istihar/Ketik.co.id)

KETIK, TUBAN – Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (F-PKB) meminta Pemkab Tuban mengevaluasi kinerja Direktur RSUD Koesma. Selain itu, juga pembenahan pelayanan kesehatan di wilayah Kabupaten Tuban.

Ketua F-PKB DPRD Tuban H. Mukson menyebutkan bahwa sejumlah kasus layanan kesehatan sering terjadi dan banyak dikeluhkan oleh masyarakat.

"Kami minta RSUD harus berbenah.Meski kami tidak punya hak untuk mengganti direktur, yang punya kewenangan adalah pengambil kebijakan eksekutif," jelas Mukson saat dikonfirmasi Ketik.co.id Kamis, 1 Mei 2025.

Menurutnya,persoalan pelayanan yang buruk di rumah sakit RSUD Koesma mengundang keprihatinan dari sejumlah kalangan khususnya anggota dewan dari PKB. Termasuk dari pasien.

Mukson juga mengingatkan dunia kesehatan perihal ajakan guru bangsa Presiden RI ke 4 Almarhum Kiayi Abdurahman Wahid atau Gus Dur,yang mendidik serta mengajarkan masyarakat untuk mendahulukan kemanusiaan.

"Masalahnya stigma masyarakat datang ke RSUD untuk sembuh bukan tambah sakit. Pekan ini kita dihebohkan salah Diagnosa oleh pihak rumah sakit. Ini letak layanan kesehatan untuk memanusiakan - manusia ini dimana," sambung politisi asal Senori itu. 

Mukson meminta Pemkab Tuban segera mengevaluasi kinerja serta melakukan pembenahan pelayanan publik khususnya di bidang kesehatan.

"Salah satu layanan buruk baru-baru ini adanya kasus menimpa balita, anak dari pejabat Bawaslu Tuban. Saat periksa di RSUD Koesma salah diagnosa bahkan disuruh pulang ke rumah," jelasnya 

Kasus tersebut menjadi viral di pemberitaan karena dari orangtua si bayi Sutrisno (pimpinan Bawaslu) berani untuk memprotes layanan RSUD Dr Koesma. 

Tombol Google News

Tags:

FPKB Pemkabtuban DPRDtuban kesehatan Kemenkes rsudkoesmatuban