KETIK, MADIUN – Kolam renang Pangonan yang terletak di Desa Sukosari, Kecamatan Dagangan, Kabupaten Madiun adalah sebuah destinasi wisata menarik yang wajib dikunjungi.
Kolam renang yang merupakan ikon wisata Desa Sukosari tersebut sempat viral beberapa waktu lalu karena adanya pemberitaan.
Saat dikonfirmasi, Kepala Desa Sukosari Kusno mengatakan bahwa kolam renang ini pembangunannya murni oleh swadaya warga.
"Jadi kolam renang Pangonan ini dibangun agar dapat meningkatkan SDM warga saya dan ketahanan pangan juga," jelas Kusno.
Kolam renang yang dibangun di atas tanah desa yang terbengkalai lama tersebut terbukti mampu memberikan manfaat kepada warga desa.
"Ini dulu dibangun di tanah desa kami yang terbengkalai daripada tidak terpakai akhirnya dibangunlah kolam renang ini dan bermanfaat juga untuk warga desa kami" imbuhnya.
Lebih lanjut Kusno menjelaskan bahwa tarif masuk yang dikenakan cukup terjangkau dan relatif murah.
"Untuk tiket masuk hanya 5.000 sedangkan untuk biaya parkir roda 2 yaitu 2.000 dan roda 4 yaitu 5.000, tarif ini sesuai ketentuan Perdes No. 2 Tahun 2024," jelas Kusno.
Selain menyediakan fasilitas wisata kolam renang, Kusno menjelaskan bahwa setiap Sabtu diadakan foto model untuk warga Kota dan Kabupaten Madiun.
"Di sini kalau Sabtu dipakai untuk foto model dari Kota dan Kabupaten Madiun" imbuhnya.
Seiring viralnya pemberitaan kolam renang Pangonan tersebut, Kusno mengatakan bahwa jumlah pengunjung semakin membludak.
"Pengunjung makin banyak dan kami siap menampung lebih banyak pengunjung" tambah Kusno.(*)