KPU Kabupaten Malang Coret 2 Caleg, Ini Alasannya

Jurnalis: Gumilang
Editor: Mustopa

30 Januari 2024 07:20 30 Jan 2024 07:20

Thumbnail KPU Kabupaten Malang Coret 2 Caleg, Ini Alasannya Watermark Ketik
KPU Kabupaten Malang ketika menggelar media gathering. (Foto: Gumilang/ketik.co.id)

KETIK, MALANG – Jelang pelaksanaan Pemilu 2024, KPU Kabupaten Malang mencoret dua caleg. Hal ini disampaikan Komisioner KPU Kabupaten Malang, Marhaendra Pramudya Mahardika ketika gathering bersama awak mediasi, Selasa (30/1/2023).

Dua Caleg Tetap yang dicoret yakni Yoyok Eko Darmawan dari Partai Demokrat Dapil Kabupaten Malang 4 dengan nomor urut 7. Terakhir, Dhidhik Prasetyo Sudarmo dari Partai Gerindra Dapil Kabupaten Malang Kabupaten Malang 2 Nomor Urut 5.

Komisioner KPU Kabupaten Malang, Marhaendra Pramudya Mahardika menjelaskan, dua caleg tersebut dicoret dengan alasan berbeda.

"Untuk Yoyok Eko Darmawan dicoret karena tidak mengajukan surat pengunduran diri sebagai perangkat desa. Karena perangkat desa yang merupakan pekerjaan wajib mundur," ujarnya.

Sedangkan Dhidhik Prasetyo Sudarmo dari Partai Gerindra dicoret karena meninggal dunia. Dikatakannya untuk pencoretan kedua caleg tersebut sudah sesuai dengan peraturan.

"Sudah kami tuangkan melalui Keputusan KPU Kabupaten Malang Nomor 793 Tahun 2024 tentang Perubahan Atas Keputusan KPU Kabupaten Malang Nomor 583 Tahun 2023 tentang DCT Anggota DPRD Kabupaten Malang," jelasnya.

Selanjutnya, kata Dika sapaan akrabnya, akan ditindaklanjuti dengan membuat pengumuman di Tempat Pemungutan Suara. Pasalnya, nama keduanya sudah masuk dalam surat suara.

"Saat pelaksanaan pemungutan suara, oleh KPPS, akan diumumkan di TPS, bawah keduanya sudah dicoret. Apabila nantinya masih ada yang tercoblos terhadap di dua caleg yang dicoret itu, maka akan diberikan di suara partai. Maka, tidak ada suara yang percuma," ungkapnya.

Menurut Dika, KPU Kabupaten Malang terus melakukan persiapan menjelang Pemilu 2024. Saat ini, pihaknya Sudah menyelesaikan sortir dan pelipatan surat suara. Lalu dilanjutkan dengan packing dan pendistribusian. (*)

Tombol Google News

Tags:

pemilu2024 Kabupaten Malang KPU Kabupaten Malang Caleg Dicoret