Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih, Chusni Mubarok: Kabupaten Malang Jadi Pilot Project

19 April 2025 19:50 19 Apr 2025 19:50

Thumbnail Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih, Chusni Mubarok: Kabupaten Malang Jadi Pilot Project Watermark Ketik
Wakil Ketua Komisi B DPRD Jatim Chusni Mubarok ketika hadir Musdes Khusus pembentukan Koperasi Desa Merah Putih di Pakisaji Kabupaten Malang (Foto: Binar Gumilang/Ketik.co.id)

KETIK, MALANG – Wakil Ketua Komisi B DPRD Jatim H Chusni Mubarok menyebutkan Kabupaten Malang jadi Pilot Project pembentukan Koperasi Desa Merah Putih. Hal ini disampaikannya saat hadiri Musdes di Kabupaten Malang, Minggu, 19 April 2025.

Musdes khusus pembentukan Koperasi Desa Merah Putih dilakukan di beberapa desa di Kabupaten Malang. Diantaranya, Desa/Kecamatan Pakisaji dan dua di desa di Kecamatan Tajinan, Kabupaten Malang.

Hadir pada Musdes itu, Sesmen Koperasi Ahmad Zabadi, Wabup Malang Hj Lathifah Shohib, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Malang Alayk Mubarok, Plh Sekda Kabupaten Malang Nurman Ramdansyah dan pejabat Pemkab Malang.

"Kabupaten Malang ini menjadi pilot project pembentukan Koperasi Desa Merah Putih yang merupakan program dari Bapak Presiden Prabowo Subianto," ujar Wakil Ketua Komis B DPRD Jatim Chusni Mubarok.

Lebih lanjut ia mengatakan, Presiden Prabowo Subianto memiliki konsen terhadap pembentukan Koperasi Desa Merah Putih ini. Terkhusus Kabupaten Malang memiliki potensi tersebut.

"Diharapkan pada 12 Juli 2025 nanti bertepatan Hari Koperasi terbentuk 80 ribu Koperasi Desa Merah Putih (Di seluruh Indonesia)," ucap politisi Gerindra ini.

Sementara itu, Wabup Malang Hj Lathifah Shohib menegaskan komitmen Pemkab Malang dalam mendukung program Presiden Prabowo Subianto salah satu Koperasi Desa Merah Putih.

"Pemkab Malang mendukung sepenuhnya pelaksanaan Program Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih. Saat ini tercatat sebanyak 1395 koperasi dengan rincian 995 koperasi aktif di Kabupaten Malang. Adapun jumlah desa di Kabupaten Malang tercatat 378 Desa dan 12 Kelurahan tersebar di 33 Kecamatan," sebutnya.

Ia berharap kunjungan dan monitoring hari ini dapat menjadi langkah awal yang membawa energi positif bagi percepatan pelaksanaan program Koperasi Merah Putih di seluruh wilayah Kabupaten Malang. 

“Dengan semangat kebersamaan, gotong royong, dan tekad untuk memajukan desa, Insya Allah koperasi kita akan menjadi fondasi ekonomi yang kuat, adil, dan berdaulat,” tuturnya.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Malang Alayk Mubarok menegaskan bahwasanya pembentukan Koperasi Desa Merah Putih di Kabupaten Malang terus berproses. Sedangkan perkembangannya sangat signifikan.

"Minggu ini saja sudah terbentuk 46 Kopdes. Ditargetkan 390 desa akan terbentuk Kopdes hingga akhir Juni Insya Allah terpenuhi," terangnya. (*)

 

Tombol Google News

Tags:

Wakil Ketua DPRD Jatim Chusni Mubarok Kabupaten Malang Koperasi Desa Merah Putih Pemkab