Pemda Cianjur Gratiskan Pemasangan Sambungan Air Rumah bagi Masyarakat Kurang Mampu

Jurnalis: Wandi Ruswannur
Editor: M. Rifat

17 Oktober 2023 02:02 17 Okt 2023 02:02

Thumbnail Pemda Cianjur Gratiskan Pemasangan Sambungan Air Rumah bagi Masyarakat Kurang Mampu Watermark Ketik
Bupati Cianjur Herman Suherman serahkan bantuan pemasangan sambungan air rumah gratis (16/10/2023). (Foto: Humas Pemkab Cianjur)

KETIK, CIANJUR – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Cianjur menggratiskan pemasangan sambungan air rumah bagi masyarakat kurang mampu.. Program ini diresmikan di Kampung Cihandeuleum, Desa Cikanyere, Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Cianjur, pada Senin (16/10/2023).

"Pemasangan sambungan air rumah gratis ini dibiayai oleh Pemerintah Kabupaten Cianjur, dikhususkan bagi masyarakat yang berpenghasilan rendah, oleh karena itu saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Perumdam Tirtamukti atas terlaksananya program ini, tentunya ini bertujuan agar masyarakat khususnya yang berpenghasilan rendah bisa menikmati dan memanfaatkan sarana air bersih untuk kehidupannya," kata Bupati Cianjur H. Herman Suherman kepada media online nasional Ketik.co.id melaui pesan tertulis.

Lebih lanjut, Bupati Cianjur dalam sambutannya mengatakan, bagi masyarakat yang mendapatkan layanan pemasangan air bersih gratis ini agar bisa memanfaatkan air bersih dengan sebaik-baiknya, dan bijak dalam menggunakan air bersih.

"Tolong biasakan juga hemat dan pergunakan air bersih ini untuk hal-hal yang diperlukan, jangan biarkan kran atau sambungan air bocor, perbaiki segera kebocoran tersebut sehingga air tidak terbuang percuma," tambah Bupati menuturkan.

Sementara itu Dirut Perumdam Tirtamukti Cianjur, DR.H. Budi Karyawan menyampaikan, pemasangan sambungan rumah gratis bagi masyarakat berpenghasilan rendah ini sebanyak 1.665 tersebar di beberapa kecamatan, dan untuk Kecamatan Sukaresmi sebanyak 428 sambungan rumah yang terpasang.

"Semoga bermanfaat untuk semua masyarakat khususnya bagi yang berpenghasilan rendah," tandasnya.(*)

Tombol Google News

Tags:

Bupati Cianjur H Herman Suherman Pemda Cianjur Gratis Pemasangan Sambungan Air Rumah masyarakat kurang mampu