KETIK, SURABAYA – Paul Munster resmi tidak melanjutkan kerja sama dengan Persebaya. Kabar ini diumumkan klub melalui Instagram resmi, pada Sabtu 24 Mei 2025.
Dalam pengumuman resmi tersebut, Persebaya menjelaskan bahwa kerja sama dengan Paul Munster telah berakhir seiring kompetisi Liga 1 2024/2025 berakhir.
"Kenangan indah akan menjadi memori tak terlupakan, kekecewaan akan menjadi pelajaran, sepanjang kami bersama sejak Januari 2024," tulis Persebaya.
Dalam keterangan tersebut, Persebaya juga membocorkan calon pelatih baru di Liga 1 musim depan. Kendati tidak memberikan nama, namun Bajul Ijo mengungkapkan pelatih baru itu datang tidak sendiri.
"Pelatih kepala bersama kabinetnya. Bermain di Liga 1 dan kompetisi antarklub ASEAN akan menjadi tantangan baru," jelas akun Instagram Persebaya.
Menurut Bajul Ijo, bermain di dua kompetisi. Liga 1 dan Asean Cup menjadi perjalanan yang menantang.
"Dengan pendekatan yang baru ini agar Green Force tampil kompetiti di 2 kejuaraan sekaligus," tulis Persebaya.
Sebagai informasi, Paul Munster bergabung dengan Persebaya sejak Januari 2024. Selama satu musim itu, pelatih asal Irlandia Utara ini sukses membawa Bajul Ijo di papan tengah hingga atas.
Walaupun selama dilatih Paul Munster, Persebaya tampil tidak stabil. Tapi setidaknya tim kebanggaan Bonek dan Bonita ini tidak sampai terjerembab di papan bawah klasemen Liga 1.
Sementara itu, mengenai pergantian pelatih Persebaya, pentolan Bonek Mania Husein Ghozali tidak banyak memberikan komentar. Menurutnya mencari pelatih dan pemain menjadi ranah manajemen Persebaya.
"Tapi paling tidak kembalikan permainan Persebaya yang mempunyai ciri khas, keras cepat, dan bermain dari kaki ke kaki," kata Cak Cong, sapaan Husein Ghozali kepada Ketik.co.id.
Saat ini Persebaya sedang melakukan persiapan menggelar kegiatan pramusim. Australia Barat jadi lokasi sekaligus menggelar pertandingan persahabatan. (*)