KETIK, SURABAYA – Rektor Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (Unusa) Prof Dr. Ir. Achmad Jazidie, M.Eng menyebut sebanyak 50 persen lebih, tepatnya 60,36% diwisuda tepat waktu, sebanyak 7,64% dinyatakan lulus lebih cepat dengan waktu kuliah 3,5 tahun. Jumlah total wisudawan kali ini sebanyak 275 orang.
Ia menambahkan September sebelumnya, karena kali ini mereka yang diwisuda adalah mahasiswa yang seharusnya menjalani wisuda pada semester genap lalu atau mereka yang memang diwisuda lebih cepat dari waktu tempuh seharusnya 4 tahun atau 8 semester.
Prof Jazidie Pada wisuda kali ini, program studi yang berhasil mencatatkan lulusan terbanyak dalam waktu lebih cepat 3,5 tahun adalah Program Studi D4 Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) sebanyak 16 wisudawan.
“Selamat kepada wisudawan yang telah menempuh waktu kuliah lebih cepat dan yang juga membanggakan kami mereka sudah diterima bekerja,” katanya katanya saat sambutan pada Rabu 23 April 2025.
Ia bersyukur pelaksanaan wisuda selalu sampaikan ke publik kini Unusa telah memiliki tiga kampus utama di Surabaya, yakni Kampus C yang letaknya di Jl. Tenggilis Utara N0.14 Surabaya.
Rektor berharap, fasilitas dan infrastruktur yang dimiliki Unusa dapat meningkatkan kualitas lulusan dan memberi kenyamanan dalam proses perakuliahan.
"Kampus ini adalah kampus digital, baik untuk fasilitas pembelajaran maupun infrastruktur penunjang perkuliahan,” paparnya.(*)