SMAN 2 Batu Terima Penghargaan dari BNN Kota Batu

24 Februari 2025 15:39 24 Feb 2025 15:39

Thumbnail SMAN 2 Batu Terima Penghargaan dari BNN Kota Batu Watermark Ketik
Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Batu memberikan penghargaan kepada SMAN 2 Batu, Senin 24 Februari 2025. (Foto: Sholeh/Ketik.co.id)

KETIK, BATU – Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Batu memberikan penghargaan kepada SMAN 2 Batu, Senin 24 Februari 2025. Penghargaan itu diberikan karena SMAN 2 dinilai konsisten melaksanakan deteksi dini penyalahgunaan narkoba bagi siswa.

Kepala BNN Kota Batu, AKBP Renny Puspita menyampaikan SMAN 2 Batu merupakan satu-satunya sekolah di Kota Batu yang konsisten melaksanakan deteksi dini penyalahgunaan narkoba bagi siswa. 

"Pemberian penghargaan ini merupakan wujud apresiasi BNN Kota Batu terhadap SMAN 2 Batu yang secara konsisten setiap tahun melakukan deteksi dini penyalahgunaan narkoba bagi siswa," katanya.

Deteksi dini yang dilakukan BNN di sekolah ini berupa tes urine. Selain itu, SMAN 2 Batu juga merupakan satu-satunya sekolah yang konsisten membentuk satgas antinarkoba dan melaksanakan mimtek setiap tahun.

"Apa yang dilakukan SMAN 2 Batu dengan melakukan deteksi dini penyalahgunaan narkoba merupakan wujud rasa kasih sayang pihak sekolah dalam rangka melindungi anak didiknya agar tidak menjadi korban penyalahgunaan narkoba," terangnya.

Pihaknya berharap sekolah lain di Kota Batu bisa meniru langkah SMAN 2 Batu, melakukan deteksi dini penyalahgunaan narkoba di kalangan pelajar. Hal itu perlu dilakukan agar siswa yang ingin melanjutkan sekolah bisa menghindari penyalahgunaan narkoba.

"Selain itu, kegiatan deteksi dini narkoba juga bisa membantu orang tua untuk mengawasi putra putrinya terkait dengan penyalahgunaan narkoba," tegas AKBP Renny Puspita.(*)

Tombol Google News

Tags:

Kota Batu BNN Kota Batu SMAN 2 Kota Batu narkoba penghargaan