Unisma Gelar Haul Akbar, Kenang Jasa Pendiri dan Keluarga Besar

24 Februari 2025 19:40 24 Feb 2025 19:40

Thumbnail Unisma Gelar Haul Akbar, Kenang Jasa Pendiri dan Keluarga Besar Watermark Ketik
Haul akbar Unisma untuk mengenang jasa para pendiri. (Foto: Humas Unisma)

KETIK, MALANG – Universitas Islam Malang (Unisma) menggelar haul akbar untuk mengenang jasa pendiri dan keluarga besar Unisma yang telah berpulang. Kegiatan tersebut telah rutin digelar Unisma setiap tahunnya. 

Rektor Unisma, Prof Junaidi menjelaskan bahwa melalui haul pada paruh kedua bulan Sya'ban sekaligus dapat mewarisi semangat para pendiri Unisma. 

"Sudah tradisi kita selalu menyelenggarakan haul akbar untuk mengenang jasa para pendiri, perintis, pengembang, pengabdi di Unisma. Mudah-mudahan kita bisa mewarisi semangat beliau, semangat para pendiri," ujarnya, Senin 24 Februari 2025. 

Dalam haul, dikumandangkan doa sebagai amal jariyah para pendahulu. Hal tersebut mengacu pada hadis nabi terkait 3 perkara yang tak akan putus ketika manusia telah meninggal dunia. 

"Unisma yang kita nikmati sekarang ini adalah jariyah dari beliau. Tanpa ilmu itu kita gak akan bisa menikmati kebesaran Unisma. Ilmu yang bermanfaat bukan hanya untuk kita sebagai penerus tapi juga umat," lanjutnya. 

Kegiatan haul sudah dilakukan sejak pagi tadi dengan khatmil quran dan juga pembacaan surah Yasin. Kegiatan ditutup dengan ceramah dari KH Afifuddin Muhajir. 

"Kalau ibu bapak kita meninggal, masih ada kesempatan untuk membalas jasa mereka, salah satunya mendoakan. Tidak ada cara lain untuk balas jasa selain mendoakan dan mohon ampun untuk mereka," ujar KH Afifuddin.(*)

Tombol Google News

Tags:

Haul akbar UNISMA Pendiri Unisma