Wakil Gubernur Aceh Buka Mubes, Agussalim Terpilih Sebagai Ketua Impas Jakarta

22 Februari 2025 22:23 22 Feb 2025 22:23

Thumbnail Wakil Gubernur Aceh Buka Mubes, Agussalim Terpilih Sebagai Ketua Impas Jakarta Watermark Ketik
Pelaksanaan Mubes Impas Aceh Jakarta di Jakarta, Sabtu, 22 Februari 2025. (Foto: Husnul/Ketik.co.id)

KETIK, JAKARTA – Ikatan Mahasiswa Pascasarjana (Impas) Aceh Jakarta sukses menggelar Musyawarah Besar (Mubes) pada Sabtu, 22 Februari 2025, di Badan Penghubung Pemerintah Aceh, Jakarta.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Wakil Gubernur Aceh, Fadhullah, sejumlah tokoh masyarakat Aceh di Jakarta, Ketua Impas periode 2022-2024, Nazarullah, serta puluhan  mahasiswa pascasarjana asal Aceh yang sedang menempuh pendidikan di Jakarta.

Kegiatan tersebut diawali dengan acara Simposium Nasional Mahasiswa Aceh 2025 dengan tema “Melirik Temuan Harta Karun Gas Raksasa di Perairan Aceh: Siapa Untung? Siapa Buntung?” yang dibuka secara resmi oleh Wakil Gubernur Aceh, Fadhullah.

Simposium ini menghadirkan sejumlah narasumber terkemuka, di antaranya H. Sudirman Haji Uma, anggota DPD RI Dapil Aceh, Luky A. Yusgiantoro, Sekjen SKK Migas, Ali Mulyagusdin, Direktur PT PEMA 2023-2024, Dian Budi Darma, Kabid Minyak dan Gas Bumi Aceh, Salamuddin Daeng Analis Ekonomi Indonesia dan Akmal Fahmi Activism Milenial Collaboration Indonesia.

Dalam Mubes tersebut, Agussalim, mahasiswa pascasarjana dari Universitas Nasional (Unas) terpilih sebagai Ketua Umum Impas periode 2025-2027.

Keberhasilan Agussalim dalam memperoleh kepercayaan para peserta musyawarah mencerminkan visi serta kapasitas kepemimpinannya dalam membawa Impas ke arah yang lebih progresif.

Wakil Gubernur Aceh, Fadhullah, dalam sambutannya mengapresiasi peran aktif mahasiswa pascasarjana Aceh di Jakarta dalam memperkuat jaringan intelektual dan kontribusi bagi pembangunan daerah.

“Mahasiswa pascasarjana memiliki peran strategis dalam mendorong kemajuan Aceh, baik melalui pemikiran, penelitian, maupun jejaring yang luas di tingkat nasional,” ujar Fadhullah.

Ia juga menekankan pentingnya Impas sebagai wadah yang tidak hanya memperkuat solidaritas, tetapi juga menjadi motor penggerak bagi peningkatan kapasitas sumber daya manusia Aceh.

Sementara itu, Ketua Impas periode 2022-2024, Nazarullah, menyampaikan refleksi atas perjalanan organisasi selama dua tahun terakhir. Ia menyoroti berbagai capaian, termasuk penguatan kolaborasi akademik dan sosial antara mahasiswa pascasarjana Aceh serta berbagai pihak di Jakarta.

“Ke depan, Impas harus semakin adaptif dalam menghadapi tantangan zaman, terutama dalam memperkuat peran mahasiswa pascasarjana dalam pembangunan Aceh,” ungkapnya.

Agussalim, sebagai Ketua Umum terpilih, mengungkapkan komitmennya untuk menjadikan Impas sebagai organisasi yang lebih inklusif, progresif, dan memiliki dampak nyata bagi mahasiswa pascasarjana Aceh.

“Saya berterima kasih atas amanah yang diberikan dan berkomitmen untuk menjadikan Impas sebagai wadah yang lebih aktif dalam advokasi, pengembangan akademik, serta memperluas jejaring kemitraan dengan berbagai pihak,” katanya.

Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi antaranggota dan dukungan dari seluruh elemen masyarakat Aceh dalam mewujudkan visi besar organisasi ini.

Mubes Impas Aceh Jakarta 2025 ini menjadi momentum penting dalam regenerasi kepemimpinan mahasiswa pascasarjana Aceh, sekaligus memperkuat peran organisasi dalam menciptakan sinergi antara mahasiswa dan berbagai stakeholder untuk kemajuan Aceh ke depan. (*)

Tombol Google News

Tags:

Impas Aceh Jakarta pascasarjana Mubes Impas