13 Ribu Massa Hadiri Desak Anies di Gedung DBL Surabaya

Jurnalis: Husni Habib
Editor: Marno

9 Februari 2024 14:11 9 Feb 2024 14:11

Thumbnail 13 Ribu Massa Hadiri Desak Anies di Gedung DBL Surabaya Watermark Ketik
Capres Anies saat menyapa para pendukungnya di Gedung DBL Surabaya. (Foto: Husni Habib/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Calon Presiden (Capres) Anies Baswedan kembali mengunjungi Kota Surabaya, lewat program Desak Anies di Gedung DBL Surabaya, Jumat (9/2/2024). Sekitar 13.000 massa dari berbagai daerah berkumpul untuk memberikan dukungan kepada Capres nomor urut 1 tersebut.

Dalam orasinya mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut mengatakan  Desak Anies di Surabaya kali ini, menjadi yang paling banyak dari kegiatan sejenis sebelumnya. Dirinya merasa bangga para anak-anak muda yang hadir kali ini mau menjadi bagian dari perubahan menuju demokrasi yang bersih.

"Ini rekor Desak Anies. Belum pernah sebanyak ini, belum pernah sebanyak ini pendaftar," katanya di hadapan masyarakat yang berada di DBL Arena Surabaya.

Dari pantauan Ketik.co.id, massa yang didominasi oleh Gen Z tersebut mulai terlihat memadati area DBL Arena sejak sore hari. Bahkan antrean masuk terlihat mengular saking banyaknya pendukung yang yang berdatangan untuk menghadiri Desak Anies.

"Ada 13.500 pendaftar, dihentikan di angka itu. Di ruang ini ada 6.000 peserta, di bawah 3.000 peserta dan di luar lebih banyak lagi karena tidak bisa masuk," imbuhnya.

Dalam orasinya Anies menyampaikan demokrasi harus dibangun dari rasa percaya, bukan rasa takut yang selama ini marak terjadi. Mantan rektor Universitas Paramadina tersebut menganggap demokrasi Indonesia saat ini sedang diambang keburukan karena pemimpin yang menebarkan rasa takut.

"Oleh sebab itu mari bersama-sama kita buat perubahan untuk negeri ini, mengembalikan demokrasi yang dibangun atas dasar rasa percaya," pungkasnya.

Seperti diketahui, Desak Anies Surabaya merupakan yang erakhir sebelum masa tenang kampanye. Sebelumnya Desak Anies telah dilakukan di sejumlah daerah di Indonesia.(*)

Tombol Google News

Tags:

pemilu2024 pilpres2024 Desak Anies Anies Baswedan Demokrasi Bersih koalisi perubahan piplres2024